ANEKA RESEP

ANEKA RESEP Update Resep Dari Segala Resep Semua Ada Dari A Sampai Z, Resep All-In
(1)

Resep pangsit ayam goreng simpleBahan250 gram dada ayam. Potong kecil kecil100 gram tepung tapioka/sagu3 siung bawang pu...
02/01/2026

Resep pangsit ayam goreng simple

Bahan

250 gram dada ayam. Potong kecil kecil
100 gram tepung tapioka/sagu
3 siung bawang putih
1/4 sdt merica bubuk
1 sdt garam/kaldu ayam
1 butir telur ayam
1/2 sdt minyak wijen
2 batang daun bawang. Iris2
1 bungkus kulit pangsit (secukupnya)

Cara Membuat

1.chopper semua bahan (kecuali kulit pangsit) sampi halus dan tambahkan daun bawang

2.Ambil dan masukkan adonan ke kulit pangsit

3.Goreng sampai kuning kecoklatan. Tiriskan

4.Sajikan bersama saos sambal

Donat Susu Super EmpukBahan:- 2 kuning telur- 3 sdm gula pasir- 1 sachet SKM + air hangat hingga 150 ml- 1 sdt ragi inst...
02/01/2026

Donat Susu Super Empuk

Bahan:
- 2 kuning telur
- 3 sdm gula pasir
- 1 sachet SKM + air hangat hingga 150 ml
- 1 sdt ragi instan
- 300 gr tepung terigu
- 1/2 sdt baking powder
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt vanili
- 2 sdm margarin

Topping:
- 10 sdm gula halus
- 1 sachet susu bubuk (26 gr)

Cara:
1. Campur telur, gula, ragi, dan air susu, aduk hingga larut.
2. Masukkan terigu dan baking powder, aduk rata.
3. Tambahkan garam dan margarin, uleni sampai kalis.
4. Diamkan 30 menit.
5. Bagi adonan, bulatkan dan lubangi.
6. Diamkan lagi 30 menit.
7. Goreng api sedang, balik sekali saja.
8. Tiriskan, balur topping.

BOLU PISANG KUKUS — Versi ParafraseBahan:🍌 4 buah pisang matang🍌 2 butir telur🍌 100 g gula pasir🍌 1/2 sdt garam🍌 Sedikit...
02/01/2026

BOLU PISANG KUKUS — Versi Parafrase

Bahan:
🍌 4 buah pisang matang
🍌 2 butir telur
🍌 100 g gula pasir
🍌 1/2 sdt garam
🍌 Sedikit vanili cair
🍌 100 g tepung terigu
🍌 1 sdt baking soda
🍌 1 sachet susu kental manis
🍌 100 g meses
🍌 100 ml minyak goreng

Cara Membuat:
1. Haluskan pisang menggunakan garpu hingga lembut.
2. Dalam mangkuk lain, campurkan telur, gula, garam, dan vanili. Aduk sampai gula larut.
3. Masukkan pisang yang sudah dihaluskan, lalu aduk hingga menyatu.
4. Tambahkan tepung terigu, baking soda, dan susu kental manis. Aduk kembali hingga rata.
5. Masukkan meses serta minyak, aduk perlahan sampai semuanya tercampur baik.
6. Tuang adonan ke loyang yang sudah diolesi minyak atau margarin.
7. Kukus selama 25 menit dengan api sedang ke kecil sampai bolu matang.
8. Keluarkan dari loyang, potong sesuai selera, dan sajikan.

Selamat menikmati! ❤️

BOLU KUKUS TARO OMBREOleh: Bahan A:160 gr gula pasir 5 butir telur utuh3 butir kuning telur1 sdm ovaletBahan B (ayak):15...
02/01/2026

BOLU KUKUS TARO OMBRE
Oleh:
Bahan A:
160 gr gula pasir
5 butir telur utuh
3 butir kuning telur
1 sdm ovalet
Bahan B (ayak):
150 gram tepung terigu kunci biru
30 gr susu bubuk
Bahan C (campur jadi satu):
70 gr salted butter, cairkan
70 gr minyak goreng
Bahan D:
Bubuk taro secukupnya
Pelengkap:
Butter cream secukupnya
Keju Cheddar parut secukupnya
Cara memasak:
1. Alasi dasar loyang persegi panjang ukuran 21x10 cm dengan margarin dan kertas roti anti lengket (tepian loyang tidak usah). Sisihkan
2. Didihkan kukusan selama proses membuat kue
3. Mikser Bahan A hingga kaku berjejak. Selanjutnya masukkan Bahan B, mikser dengan kecepatan terendah hingga rata, matikan mikser.
3. Masukkan bahan C, aduk balik perlahan dengan spatula hingga tercampur rata.
4. Bagi adonan menjadi 5 bagian sama banyak. Masing-masing berikan bubuk taro hingga didapatkan warna ungu ombre (ungu pucat, ungu muda, ungu lebih tua, dst)
5. Tuang adonan ungu paling pucat ke loyang. Kukus dalam api kecil sekitar 10-15 menit hingga matang (api kecil saja agar permukaan kue tidak bergelombang). 6. Angkat dari kukusan, tuang adonan ungu lebih tua di atas lapisan sebelumnya, kukus lagi dalam api kecil hingga matang. Ulangi proses ini hingga semua adonan habis.
7. Sisir tepi loyang dengan pisau, keluarkan bolu kukus dari loyang, olesi bagian atas bolu kukus dengan butter cream, taburi dengan keju cheddar parut secukupnya.

Pizza Mini(Jadi 12 buah)Bahan Kulit Pizza :- 250 gr tepung cakra- 1 butir telur- 50 gr gula pasir- 80 ml susu cair- 1 sd...
02/01/2026

Pizza Mini
(Jadi 12 buah)

Bahan Kulit Pizza :
- 250 gr tepung cakra
- 1 butir telur
- 50 gr gula pasir
- 80 ml susu cair
- 1 sdt ragi instan
- 50 gr margarin
- 1/2 sdt garam

Bahan Isi :
- 2 buah sosis ukuran besar, cincang kasar
- 1 buah bawang bombay, cincang kasar
- 4 siung bawang putih, cincang kasar
- 2 sdm kecap inggris
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap asin
- 1/4 buah paprika merah, cincang kasar
- 1/4 buah paprika kuning, cincang kasar
- 1 sdt lada hitam
- 1 sdt bubuk oregano
- 4 sdm saus bolognese
- gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 2 sdm margarin untuk menumis

Bahan Toping :
- keju cheddar parut
- keju melt
- smoked beef
- saus tomat dan mayonais

Cara Membuat :
⏩Kulit Pizza : campur semua bahan kulit kecuali garam dan margarin, sampai membentuk gumpalan, lalu masukkan margarin dan garam, uleni sampai kalis, diamkan adonan selama 1 jam.
⏩Isi : panaskan margarin, tumis bawang putih dan bombay sampai harum, masukkan semua sisa bahan, aduk rata, cicipi rasa, angkat, sisihkan.
⏩Setelah 1 jam adonan kulit, kempiskan adonan bagi @40 gr lalu bulatkan, diamkan selam 10 menit.
⏩Ambil 1 adonan lalu pipihkan dan tusuk2 pakai garpu bagian dalamnya, lakukan sampai selesai.
⏩Kemudian beri toping dengan bahan isi dan bahan toping.
⏩Oven dengan suhu 180°C selama 15 menit api atas bawah (sesuaikan suhu oven masing2) sampai kulit pizza agak kecoklatan, angkat, sajikan.

Soes Coklat MarbleBy Resep coux paste150 gr butter / margarin150 gr susu cair150 gr air3 gr garam10 gr gula (KIS gula ha...
02/01/2026

Soes Coklat Marble
By

Resep coux paste
150 gr butter / margarin
150 gr susu cair
150 gr air
3 gr garam
10 gr gula (KIS gula halus)
150 terigu protein sedang ( bole mix dgn protein tinggi )
270 gr telur

cara :
* kocok lepas telur (dibagi 2 sama rata,sisihkan )
* masak air, garam, gula dan butter/margarin sampai mendidih, kecilkan api
* masukkan terigu,aduk cepat hingga adonan tercampur rata, dan sampai kalis. Setelah kalis matikan kompor, bagi dua adonan ini sama rata , biarkan suhunya hangat kuku.
* Ambil 1/2 bagian adonan ,masukkan 1/2 bagian telur, mixer dgn speed sedang sampai licin dan rata. Masukkan dlm piping bag
* untuk adonan coklat, tambahkan pasta coklat pd sisa adonan, tambahkan telur&mixer dgn speed sedang sampai licin&rata. Masukkan dlm piping bag.
** cara masukkan adonan coklat & adonan ori kedalam piping bag lihat video (ada dipostingan selanjutnya!)
* pasang spuit dan semprot adonan soes dlm loyang.
* oven dengan api atas bawah dgn suhu 180 ° Celcius 20 menit , setelah mengembang dan kokoh turunkan suhu 160 kurleb ±20 menit( Sesuaikan oven masing2) sampai kulit soes kecoklatan & kokoh.

Chocolate Pastry Cream
500 gr susu UHT full cream
2 kuning telur
40 gr maizena
20 gr terigu protein rendah
70 gr gula pasir
15 gr cocoa powder
80 gr DCC Signature
Rhum sckpnya (*optional)
Sejimpit garam
25 gr butter

Cara:
🍮 Tuang 1/2 bagian susu dlm panci bersama gula , garam. Masak dgn api kecil saja hingga gula larut
🍮 Kocok kuning telur asal rata
🍮 Campur maizena,terigu protein rendah dan bubuk coklat (ayak), kemudian tuang 1/2 bagian susu dan kuning telur , aduk rata dgn whisk hingga tidak ada yg bergerindil kemudian tuang &saring kedlm panci susu yang sdh dipanaskan tadi.Terus diaduk hingga mengental dan meletup.
🍮 Masukkan DCC&Butter, essens rhum (optional)
🍮 Aduk ,hingga adonan vla licin&meletup. Matikan. Dinginkan,pindah dlm mangkok, tutup permukaannya dgn cling wrap.Tunggu dingin/ suhu ruang sblm digunakan.

SOES BUAH VLA SKMBy laysisiliaHasil kurleb 32 bhBahan Soes:125 gr margarin/butter125 gr susu cair125 gr air1 sdm gula pa...
02/01/2026

SOES BUAH VLA SKM
By laysisilia
Hasil kurleb 32 bh
Bahan Soes:
125 gr margarin/butter
125 gr susu cair
125 gr air
1 sdm gula pasir
1/4 sdt garam
140 gr tepung protein tinggi
4 btr telur
Caranya:
1. Panaskan oven 200°c
2. Panaskan air, susu, margarin gula dan garam sampai mendidih, matikan api
3. Masukkan tepung terigu, aduk menggunakan spatula sampai tekstur kalis
4. Tunggu sampai hangat, masukkan telur satu persatu sambil diaduk sampai rata ( pastikan 1 telur rata, baru masukkan telur selanjutnya)
6. Konsistensi adonan jatuh tapi tidak encer
7. Masukkan adonan kedalam piping bag/plastik segitiga & siap dibentuk di loyang muffin yang sudah di oles margarin dan ditaburi tepung.
8. Panggang 200°c sekitar 20-25 menit sampai kokoh dan mulai keluar busa kecil2 dipermukaan lalu turunkan suhu menjadi 180 °c panggang lagi 20 menit sampai matang.
Vla SKM :
150 gr skm
300 gr air
2 sdm maizena
2 sdm tepung custard
Campur semua aduk sampai rata, masak hingga kental dan meletup2
Topping:
Strawberry
Anggur
Jeruk
Lapisan buah :
1/2 sdt agar bening
1 sdm gula pasir
100 gr air
~ masak sampai mendidih

LUMPIA KAMPUNG Bahan isian: 1 bgks bihun jagung ( merek Tanam) 3 siung bawang putih1 bh wortel 1/4 bh kol 3 btg daun baw...
02/01/2026

LUMPIA KAMPUNG

Bahan isian:
1 bgks bihun jagung ( merek Tanam)
3 siung bawang putih
1 bh wortel
1/4 bh kol
3 btg daun bawang
2 btg daun seledri
200 gr Tauge

Bumbu:
Saus buldak korea ( pedes)/ saus sambal
Kecap manis
Kecap Asin
Penyedap rasa
Merica
( di sesuaikan selara, saus buldak korea udh asin jadi jgn kasih kebanyakan kecap asin kalau mau saus buldaknya banyak )

Caranya:
1. Rendam bihun dengan air biasa aja sampai lembek dan tiriskan
2. Tumis bawang putih sampai wangi dengan sedikit minyak kemudian masukin wortel dan tumis lagi sampai 1/2 matang
3. Setelah itu masukin bihun dan beserta semua bumbu bumbu yg sdh di tulis diatas.
4. Masukin Kol terakhir tauge dan daun bawang daun seledri
5. Icip rasanya
6. Siap di pakai buat isian lumpia
7. Selamat mencoba❤️❤️❤️

BOLU PELANGI📸 sry.andiani" whole cake"bahan:5butir telur1 sdt sp /tbm225 gr terigu me segi tiga25gr tepung maizena 220 g...
01/01/2026

BOLU PELANGI
📸 sry.andiani

" whole cake"

bahan:
5butir telur
1 sdt sp /tbm
225 gr terigu me segi tiga
25gr tepung maizena 220 gr gula pasir
vanili bubuk scp
200ml santan(saya PK kara+air total 200ml)
daun pandan
garan SCP

cara membuat:

1...didihkan santan tambah garam dan daun pandan
dinginkan..

2... didihkan panci pengukus terlebih dahulu oles loyang dengan mentega dan di taburi tepung boleh juga pakai Carlo ya...

3..kocok telur.gula. sp dan vanili sampai mengembang dan pucat

4..kurangi kecepatan mixer..masukan santan dan terigu dalam 3 tahap..matikan mixer aduk rata

5...bagi adonan sesuai warna yg di inginkan saya merah cabe.putih.hijau daun.dannkuning

6.. setalah adonan di beri pewarna masing2..taruh adonan sesendok2 dalam satu titik lakukan sampai habis.... beri motif...bila ingin menggunakan kue bgian atas saya menggunakan tusuk sate...ada di rells video ya klo ingin yang mozaik berarti kue bagian bawah..

7. kukus 25 menit.. jangan lupa tutup panci bungkus degan kain ya..saya memakai klakat JD ga usah bungkus kain..

RESEP RAHASIA SAMBAL LAMONGANBahan 1 :*Kemiri : 7 Butir*Bawang Merah : 7 Butir*Bawang Putih : 4 Siung*Cabe Rawit : 4 Bua...
01/01/2026

RESEP RAHASIA SAMBAL LAMONGAN

Bahan 1 :
*Kemiri : 7 Butir
*Bawang Merah : 7 Butir
*Bawang Putih : 4 Siung
*Cabe Rawit : 4 Buah (selera)
*Tomat : 3 Buah

Bahan 2 :
*Terasi : 2 sdt (dibakar)
*Garam : 1 sdt
*Gula Pasir : 1/2 sdt (selera)
*Gula Merah : 2 Sdm (selera)

Cara membuat :
1. Tumis semua bahan 1 hingga layu
2. Angkat tiriskan
3. Pindahkan kedalam ulekan
4. Tambahkan terasi, garam, gula ulek kembali
5. Tambahkan gula merah sesuai selera, ulek kembali
6. Siap disajikan bersama tahu, tempe, timun daun kemangi & lele

RESEP BUMBU PECEL PRAKTISBahan :- 500 gr kacang tanah- 100 gr cabe merah keriting- 5 buah cabe rawit merah- 50 gr bawang...
01/01/2026

RESEP BUMBU PECEL PRAKTIS

Bahan :

- 500 gr kacang tanah
- 100 gr cabe merah keriting
- 5 buah cabe rawit merah
- 50 gr bawang putih
- 50 gr kencur
- 250 gr gula merah, iris2
- 50 gr asam jawa, beri 4sdm air hangat lalu saring
- 15 lembar daun jeruk,buang tulang nya
- 2 sdt garam

Cara membuat :

Goreng kacang tanah sampai mateng, setelah dingin br diblender sampai halus/sesuai selera

Cabe, bawang putih dan kencur digoreng sampai layu,tiriskan

Setelahetlh itu blender cabe, bawang, kencur, daun jeruk, garam dan air asam jawa sampai halus. Lalu masukkan gula merah blender lagi sama rata

Terakhir tuang bumbu tadi ke dalam kacang tanah yg sudah halus,aduk rata smp bumbu mengumpal.

Note:
Setelah jadi bumbu simpan dikulkas, bisa tahan sampai 1bulan loh..

Resep risol mayo sosis😍😍Bahan kulit :  1. 500 ml air 2. 250 gram tepung terigu 3. 2 sdm tepung sagu atau tapioka 4. 1 bu...
01/01/2026

Resep risol mayo sosis😍😍

Bahan kulit :

1. 500 ml air
2. 250 gram tepung terigu
3. 2 sdm tepung sagu atau tapioka
4. 1 bungkus susu bubuk putih
5. 1 sdm minyak goreng
6. 1 butir telur
7. 1/2 sdt garam

Bahan isian :

1. 4 buah sosis, iris tipis
2. 3 butir telur rebus, potong2
3. Keju potong2

Cara membuatnya

1. Campur semua bahan kulit, lalu aduk dengan whisker hingga rata dan tidak ada adonan yang bergerindil.

2. Panaskan teflon antilengket, lalu tuangkan sesendok sayur adonan kulit.
Ratakan adonan ke tipis-tpis di permukaan tefion dan masak hingga matang. Ulangi cara tersebut hingga adonan habis.

3. Sisakan satu mangkuk kecil adonan untuk bahan pencelup nanti. Sisihkan.

4. Siapkan kulit risol, lalu oles dengan campuran mayones. Beri potongan sosis dan telur rebus, lalu beri campuran mayones lagi di atasnya.

5. Lipat kulit risol seperti amplop, lalu celupkan risol ke dalam sisa adonan kulit. Kemudian, gulingkan risol ke tepung roti. Sebagai alternatif, kamu juga bisa menggunakan telur sebagai bahan pelapis adonan.

6. Panaskan minyak agak banyak, lalu goreng risoles hingga matang dan keemasan. Angkat dan tiriskan.

7. Risol mayo untuk jualan siap dijajakan.

Bahan campuran mayones, aduk rata:
1. 180 gram mayones
2. 35 gram keju cheddar
3. 1 saset susu kental manis.

Address

Bandung

Telephone

+82286829939

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when ANEKA RESEP posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Share

Category