Radar Buleleng

  • Home
  • Radar Buleleng

Radar Buleleng Radar Buleleng Official account

website : Radarbuleleng.jawapos.com

Seorang perantau asal Nusa Tenggara Timur (NTT) bernama Roy Kore Manu, 20, harus mempertanggung jawabkan perbuatannya se...
12/07/2025

Seorang perantau asal Nusa Tenggara Timur (NTT) bernama Roy Kore Manu, 20, harus mempertanggung jawabkan perbuatannya secara hukum di Bali. Sebab dia nekat mencuri uang Rp 127 juta dengan cara bobol brankas di Office Timezone, Mall Level 21 di Jalan Teuku Umar, Denpasar Barat.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/hukum-kriminal/2166287845/gasak-uang-rp-127-juta-dari-brankas-timezone-level-21-kaki-mantan-karyawan-didor-karena-melawan

Gubernur Bali Wayan Koster memberikan pengarahan terkait Gerakan Bali Bersih Sampah, Jumat (11/7) di Wantilan Pura Samua...
12/07/2025

Gubernur Bali Wayan Koster memberikan pengarahan terkait Gerakan Bali Bersih Sampah, Jumat (11/7) di Wantilan Pura Samuan Tiga Bedulu. Dalam arahan tersebut, Koster menegaskan bahwa langkah penanganannya dengan melakukan pengelolaan sampah berbasis sumber dan pembatasan penggunaan plastik sekali pakai. Pengarahan juga dihadiri Wakil Gubernur Bali, Wakil Bupati/Walikota se-Bali serta Kepala Desa/lurah dan Bendesa Adat se-Bali.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/bali/2166287837/koster-minta-tegakkan-pergub-sampah-beri-arahan-gerakan-bali-bersih-di-samuan-tiga

Seorang warga negara asing (WNA) asal Rusia yang masuk dalam daftar buronan Interpol, Alexander Vladimirovich Zverev, 35...
12/07/2025

Seorang warga negara asing (WNA) asal Rusia yang masuk dalam daftar buronan Interpol, Alexander Vladimirovich Zverev, 35, akhirnya diekstradisi dari Indonesia ke negaranya.

Proses ekstradisi berlangsung melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Jumat (11/7) sekitar pukul 09.30 WITA. Untuk diketahui, Zverev ditangkap lebih dulu oleh Polda Metro Jaya setelah melarikan diri ke Indonesia. Ia terlibat sejumlah tindak pidana di Rusia, mulai dari kasus suap hingga pelanggaran Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) versi Rusia.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/bali/2166287825/diburu-interpol-wn-rusia-diekstradisi-dari-bali-ke-moskow

Aipda Ni Luh Putu Eka Purnawianti, SH., resmi dijatuhi sanksi etik oleh Komisi Kode Etik Profesi Polri (KKEP) berupa dem...
12/07/2025

Aipda Ni Luh Putu Eka Purnawianti, SH., resmi dijatuhi sanksi etik oleh Komisi Kode Etik Profesi Polri (KKEP) berupa demosi ke wilayah hukum Polres Bangli. Keputusan tersebut memicu respons keras dari kalangan pemerhati kebebasan pers, terutama Solidaritas Jurnalis Bali.

Penasihat Hukum Solidaritas Jurnalis Bali, I Made Ariel Suardana, SH., MH., menyayangkan sanksi yang dijatuhkan kepada anggota Bidang Propam Polda Bali tersebut. Menurutnya, sanksi berupa pemindahan tugas dinilai terlalu ringan, mengingat peran dan tindakan yang telah dilakukan oleh Aipda Eka.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/bali/2166287800/aipda-eka-dijatuhi-sanksi-demosi-digeser-dari-bid-propam-ke-polres-bangli-ariel-suardana-sanksi-terlalu-ringan

Aksi penganiayaan terjadi di pinggir jalan raya Desa Anturan, Kecamatan/Kabupaten Buleleng, Bali pada Jumat (11/7/2025) ...
12/07/2025

Aksi penganiayaan terjadi di pinggir jalan raya Desa Anturan, Kecamatan/Kabupaten Buleleng, Bali pada Jumat (11/7/2025) dini hari sekitar pukul 04.00 Wita. Seorang perempuan berinisial KYA, 24, asal Kecamatan Sukasada, menjadi korban pemukulan oleh perempuan berinisial DA, 23, warga Kecamatan Buleleng.

Alasannya, DA menuding KYA menjadi biang kerok penyebab perceraian DA dengan suaminya. Padahal KYA yang menjadi korban masih memiliki hubungan keluarga dengan antan suami DA.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/singaraja/2166288329/dituding-jadi-penyebab-perceraian-seorang-perempuan-di-buleleng-jadi-korban-penganiayaan-di-jalanan

Nasib kurang baik menimpa oknum polwan Polda Bali, Aipda Ni Luh Putu Eka Purnawianti. Sebelumnya ia dijatuhi sanksi demo...
12/07/2025

Nasib kurang baik menimpa oknum polwan Polda Bali, Aipda Ni Luh Putu Eka Purnawianti. Sebelumnya ia dijatuhi sanksi demosi oleh Divisi Propam Polda Bali akibat pelanggaran etik. Dan kemarin, ia kembali harus menghadapi persoalan hukum yang lebih serius, dugaan Tindak Pidana Pelanggaran Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers. Laporan tersebut dilayangkan oleh Andre, jurnalis Radar Bali.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/hukum-kriminal/2166287742/bak-jatuh-tertimpa-tangga-oknum-polwan-polda-bali-setelah-demosi-kini-dilaporkan-langgar-uu-pers

Komisi IV DPRD Buleleng mendorong agar pembangunan fasilitas rehabilitasi bagi pecandu narkoba dimasukkan ke dalam Renca...
12/07/2025

Komisi IV DPRD Buleleng mendorong agar pembangunan fasilitas rehabilitasi bagi pecandu narkoba dimasukkan ke dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Buleleng Tahun 2025–2029.

Ketua Komisi IV DPRD Buleleng, I Nyoman Sukarmen menyatakan keberadaan fasilitas rehabilitasi, seiring meningkatnya jumlah pecandu narkoba berdasarkan data dari instansi terkait. “Kami memandang perlu ada penanganan yang lebih terstruktur dan humanis untuk para penyalahguna narkoba, tidak cukup hanya dengan pendekatan hukum,” tegasnya.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/birokrasi/2166281385/dprd-buleleng-minta-pemerintah-sediakan-fasilitas-rehabilitasi-pecandu-narkoba

Prestasi membanggakan kembali ditorehkan mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha). Dalam ajang Airlangga Univ...
11/07/2025

Prestasi membanggakan kembali ditorehkan mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha). Dalam ajang Airlangga University Karate Cup 2025 yang berlangsung pada 27–29 Juni 2025 di GOR Multipurpose Kampus C Universitas Airlangga, Surabaya, Tim UKM Karate Undiksha tampil gemilang dengan memborong prestasi. Karateka Undiksha berhasil meraih enam medali emas, dua medali perunggu, dan satu gelar bergengsi Best of the Best kategori putri.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/olahraga/2166281348/borong-enam-emas-dan-gelar-best-of-the-best-tim-karate-undiksha-juara-umum-di-airlangga-cup-2025

Ikram Akbal Pauwah, 45, warga Kelurahan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali, kini harus menjalani sidang di Pengadilan N...
11/07/2025

Ikram Akbal Pauwah, 45, warga Kelurahan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali, kini harus menjalani sidang di Pengadilan Negeri Negara. Dia menjadi terdakwa kasus penyelundupan penyu hidup dan penjualan daging penyu. Dia dituntut pidana penjara selama 4 tahun oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri (Kejari) Jembrana. Selain hukuman badan, JPU juga menuntut terdakwa membayar denda sebesar Rp200 juta. Jika tidak mampu membayar, akan diganti dengan kurungan selama enam bulan.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/hukum-kriminal/2166281215/selundupkan-penyu-dan-jual-dagingnya-warga-di-bali-dituntut-hukuman-4-tahun-penjara

Dinas Kebudayaan (Disbud) Buleleng kini sedang gencar melakukan sosialisasi pentingnya pelestarian Warisan Budaya Tak Be...
11/07/2025

Dinas Kebudayaan (Disbud) Buleleng kini sedang gencar melakukan sosialisasi pentingnya pelestarian Warisan Budaya Tak Benda (WBTB). Kepala Bidang Sejarah dan C***r Budaya Disbud Buleleng, Nyoman Widarma mengatakan, sosialisasi itu dilakukan sebagai salah satu cara membangun kesadaran masyarakat terhadap warisan budaya.

baca berita selengkapnya lewat link di bawah ini 👇
https://radarbuleleng.jawapos.com/sosial-budaya/2166279948/dinas-kebudayaan-buleleng-gencarkan-sosialisasi-wbtb

Address


Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Radar Buleleng posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Shortcuts

  • Address
  • Telephone
  • Alerts
  • Contact The Business
  • Want your business to be the top-listed Media Company?

Share