
22/08/2025
Apa arti Palestina bagi kita hari ini?
Dalam Wajah di Palestina, Goenawan Mohamad mengajak pembaca melampaui berita harian tentang perang dan ledakan. Ia menelusuri Ramallah, Jerusalem, kamp pengungsi, hingga lorong-lorong getir sejarah untuk menemukan wajah manusia di balik konflik.
Peluncuran buku ini akan diisi dengan ceramah oleh Haidar Bagir, pembacaan dua naskah dari buku Wajah di Palestina oleh Arswendy Bening Swara dan Rebecca Kezia, serta paduan suara dari Lazuardi Young Voices Harmony.
𝙐𝙣𝙩𝙪𝙠 𝙋𝙖𝙡𝙚𝙨𝙩𝙞𝙣𝙖
Peluncuran buku: "Wajah di Palestina" oleh Goenawan Mohamad
Ceramah: Haidar Bagir
Pembacaan: Arswendy Bening Swara dan Rebecca Kezia
Paduan Suara: Lazuardi Young Voices Harmony
Sabtu, 30 Agustus 2025, 19:00 WIB
📍 Teater Salihara
Program ini bekerja sama dengan Penerbit Mizan.
Kunjungi tiket.salihara.org atau klik tautan di bio untuk informasi selengkapnya!