11/01/2026
Paus Leo XIV mengecam penggunaan kekuatan militer sebagai alat diplomasi dan menyebut lemahnya peran organisasi internasional dalam menghadapi konflik global sebagai hal yang sangat mengkhawatirkan.
Dalam pidato “State of World” yang disampaikan kepada diplomat Takhta Suci, Jumat (9/1/2026) di Hall of Benediction, Apostolic Palace, Vatikan, Paus menilai diplomasi dialog kini tergeser oleh pendekatan berbasis kekuatan dan intimidasi.
Ia menyerukan penghentian konflik di Ukraina, Timur Tengah, Afrika, Asia, serta secara khusus menyinggung kawasan Karibia dan Venezuela.
Klik rri.co.id untuk informasi lebih lanjut. Dengarkan siaran RRI dan dapatkan berita terkini dengan download aplikasi RRI Digital di App Store dan Google Play.