16/12/2025
Ribuan keluarga, kerabat dan warga Kabupaten Luwu Utara (Lutra) mengantar jenazah Awhin Sanjaya ke pemakaman di Desa Balebo, Masamba, Selasa (16/12/2025).
Bupati Lutra, Andi Abdullah Rahim menyampaikan duka cita atas wafatnya pembalap kelahiran Masamba itu. Bahkan, saat jenazah Awhin Sanjaya tiba di rumah duka di Desa Balebo, Selasa dini hari, sekitar pukul 01:00 Wita, Andi Rahim ikut menjemput bersama ratusan warga,.
“Kami sangat berdukacita, saya sebagai bupati dan seluruh warga Luwu Utara berduka atas meninggalnya Awhin Sanjaya,” ucap Andi Rahim.
Di rumah duka, selain menyampaikan duka cita mendalam, Andi Rahim mengatakan, Pemkab Lutra memberikan penghormatan tinggi kepada Awhin Sanjaya yang telah mengharumkan nama Lutra di berbagai event otomotif tingkat Nasional hingga Internasional.
“Bentuk penghargaan dan penghormatan Pemkab Lutra kepada Almarhum Awhin Sanjaya dengan mengabadikan namanya menjadi nama jalan di Kota Masamba. Saya mengganti nama Jalan Lingkar Masamba menjadi Jalan Awhin Sanjaya,” ungkap Andi Rahim di hadapan keluarga dan sanak keluarga Almarhum di rumah duka.
“Ini adalah wujud penghargaan kami yang paling tulus atas dedikasi dan prestasi almarhum Awhin Sanjaya. Meskipun usianya singkat, ia telah memberikan inspirasi besar bagi generasi muda. Semoga nama ‘Awhin Sanjaya Masya Allah’ yang tersemat pada jalan utama ini akan selalu mengingatkan kita pada semangat juangnya,” lanjut Andi Rahim.
Andi Rahim mengenang sosok Awhin sebagai pemuda berprestasi. Awhin tidak hanya mengharumkan nama daerah, namun juga Indonesia. “Almarhum adalah pemuda andalan Luwu Utara yang telah banyak mengharumkan nama Luwu Utara bahkan Indonesia. Kami doakan semoga keluarga bisa tabah menerima cobaan berat ini,” ucapnya.
Selengkapnya: koranseruya.com
Video: Om iyan palopo