01/10/2025
Puding Coklat Lapis Krispi
Bahan :
1 bks agar" tanpa rasa
1 bks nutrijell coklat
4 sachet skm coklat
4 sachet chocolatos
20 sdm gula pasir
800 ml air atau 4 cangkir yg takaran 200ml
2 butir telur kocok lepas
3 sdm maizena
1 bks biskuit crispy
Cara Membuat
1.Campurkan semua bahan kecuali biskuit ke dalam panci lalu aduk hingga rata
2.Kemudian masak sambil terus di aduk hingga mengental dan angkat
3.Tuang 2 sendok sayur ke dalam loyang lalu tata biskuit kemudian tuang pelan pelan lagi di atas biskuit kasih selang seling hingga habis, kalau mau hasil nya cantik tunggu lapisan biskuit pertama agak keras baru tuang lagi lepisan berikutnya jangan lupa hangatkan trus pudingnya diatas kompor agar tdk ikut mengeras,
4.Diamkan dalam kulkas setelah dingin potong potong sesuai selera
Selamat mencoba............. ✍️