06/11/2025
MAJALENGKA,(FC), - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Majalengka mulai melakukan penelusuran terhadap ribuan kendaraan aparatur sipil negara (ASN) yang tercatat belum membayar pajak kendaraan bermotor (PKB). Langkah ini dilakukan setelah data internal Bapenda menunjukkan 2.959 kendaraan milik ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Majalengka belum melunasi pajak, dengan total tunggakan mencapai Rp9,125 miliar. Kepala Bapenda Majalengka, Rachmat Gunandar, mengatakan tidak semua kendaraan dalam data tersebut benar-benar masih dimiliki ASN....