14/01/2026
Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengingatkan perempuan agar lebih waspada dalam memilih pasangan yang memiliki kebiasaan merokok. Peringatan ini ia sampaikan melalui video di akun Instagram pribadinya.
Budi menegaskan, bahaya rokok tidak hanya berasal dari asap yang dihirup langsung. Perempuan juga dapat terpapar melalui asap rokok pasif (second-hand smoke) maupun residu zat berbahaya yang menempel di pakaian, rambut, dan lingkungan sekitar perokok.
“Meski tidak merokok, perempuan tetap bisa terpapar zat berbahaya,” ujar Budi.
Ia mengungkapkan, paparan rokok pada perokok pasif dapat meningkatkan risiko penyakit serius. Risiko kanker payudara dan kanker serviks, kata Budi, bisa meningkat hingga sekitar 40 persen. Kondisi ini berpotensi menurunkan kualitas hidup dan bahkan mengancam keselamatan jiwa jika tidak dicegah.
Menurut Budi, pesan ini penting terutama bagi perempuan muda dan anak-anak. Ia menekankan bahwa ancaman kesehatan tidak hanya datang dari kebiasaan merokok itu sendiri, tetapi juga dari paparan asap rokok orang terdekat, termasuk pasangan hidup.