21/11/2025
Banyak yang belum tau, kalau punya followers banyak itu bukan jaminan setiap postingan akan selalu ramai 😔
Algoritma media sosial lebih memperhatikan kebiasaan terbaru, interaksi yang terbangun, dan seberapa sering kita hadir dengan konten yang relevan.
Kadang kita fokus pada angka :
“Kenapa ya tiba-tiba tayangan turun?”
“Kenapa konten orang lain ramai, punyaku sepi?”🥲
Rasa takut konten sepi itu wajar.
Takut ada komentar kurang enak juga manusiawi.
Tapi jangan sampai rasa takut itu membuat kita berhenti melangkah.
Setiap kreator yang sekarang terlihat “hebat”, dulu juga pernah mulai dari angka kecil, dari tayangan yang sepi.
Dalam perjalanan sebagai kreator, “gagal” itu bukan ketika view turun.
Bukan ketika like sedikit.
Gagal itu ketika kita menyerah dan tidak mau mencoba lagi 🙌
Sebaliknya, orang yang terus berusaha, pelan-pelan belajar dan mau memperbaiki, biasanya pada akhirnya akan sampai di titik di mana usahanya mulai terlihat hasilnya.
Mungkin tidak langsung hari ini, tapi langkah demi langkah, pelan tapi nyata.
Jadi, pelan-pelan aja besti....
Terus upload dengan niat baik, terus belajar memahami audiens, terus bangun kebiasaan yang sehat dalam berkonten.
Biarkan algoritma membaca usaha kita, bukan rasa takut kita 🤍