Lbnnews com

Lbnnews com Portal berita terpercaya dari Pulau Nias. Aktual, faktual, dan inspiratif.
🌐 LBNNEWS.COM

Temu Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat se-Kota Gunungsitoli yang digelar di Aula Kantor Wali Kota Gunungsitoli, rabu (24/...
25/12/2025

Temu Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat se-Kota Gunungsitoli yang digelar di Aula Kantor Wali Kota Gunungsitoli, rabu (24/12/2025), dipimpin langsung oleh Wali Kota Gunungsitoli, Sowa’a Laoli. Kegiatan ini mengusung tema “Kota Gunungsitoli Rukun dan Harmoni Menuju Indonesia Emas” sebagai wujud komitmen pemerintah daerah dalam memperkuat persatuan, toleransi, dan kerukunan antarumat beragama.







Seorang pria asal Nias mengaku menjadi korban penipuan calo penjual tiket kapal laut saat hendak kembali ke kampung hala...
23/12/2025

Seorang pria asal Nias mengaku menjadi korban penipuan calo penjual tiket kapal laut saat hendak kembali ke kampung halamannya di Pulau Nias. Peristiwa tersebut terjadi di kawasan Pelabuhan Sibolga, Sumatera Utara.
Korban menuturkan bahwa dirinya telah membayar sejumlah uang kepada seorang calo yang mengaku bisa mengurus tiket kapal laut tujuan Nias. Namun hingga waktu keberangkatan tiba, tiket yang dijanjikan tidak kunjung diberikan. Akibatnya, korban gagal berangkat dan terlantar di area pelabuhan.
Dengan raut wajah sedih dan kecewa, korban mengungkapkan bahwa uang yang dimilikinya telah habis untuk membayar calo tersebut, sehingga ia tidak memiliki biaya lagi untuk membeli tiket resmi maupun kembali ke Medan.
Korban berharap pihak berwenang dapat menindak tegas praktik percaloan di kawasan pelabuhan agar kejadian serupa tidak kembali menimpa masyarakat, khususnya penumpang yang hendak menyeberang ke Pulau Nias.
















Dalam rangka kunjungan kerja ke Kepulauan Nias, Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka bersama Gubernu...
22/12/2025

Dalam rangka kunjungan kerja ke Kepulauan Nias, Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka bersama Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution menyempatkan diri menghadiri Kebaktian Perayaan Natal di Gereja BNKP Petrus Ombolata, Kota Gunungsitoli, Minggu (21/12/2025).
Kehadiran Gubernur Sumatera Utara tersebut turut didampingi langsung oleh Wali Kota Gunungsitoli, Sowa’a Laoli.
Dalam pidatonya, Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka menyampaikan harapannya agar perayaan Natal ini menjadi penguat persaudaraan dan toleransi, sekaligus mengingatkan seluruh elemen masyarakat untuk terus saling menguatkan, menjaga keharmonisan, serta menumbuhkan semangat kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat di Sumatera Utara.
Perayaan Natal berlangsung dengan khidmat dan penuh sukacita, mencerminkan nilai persatuan dan toleransi yang terus terjaga di Kepulauan Nias.




Wapres RI melakukan kunjungan kerja ke SMKN Boronadu, Nias Selatan, dan berdialog langsung dengan para siswa. Kunjungan ...
21/12/2025

Wapres RI melakukan kunjungan kerja ke SMKN Boronadu, Nias Selatan, dan berdialog langsung dengan para siswa. Kunjungan ini menjadi perhatian serius pemerintah pusat terhadap penguatan pendidikan vokasi di Kepulauan Nias.





Kedatangan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka ke Kepulauan Nias diharapkan membawa perhatian serius pemerintah pus...
21/12/2025

Kedatangan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka ke Kepulauan Nias diharapkan membawa perhatian serius pemerintah pusat terhadap pembangunan daerah.
Masyarakat menaruh harapan besar agar kunjungan ini dapat mendorong percepatan pembangunan infrastruktur, peningkatan ekonomi, serta pemerataan kesejahteraan di wilayah Kepulauan Nias.

Seorang nasabah KSP3 Nias mendirikan tenda di depan kantor KSP3 Nias sebagai bentuk protes. Ia mengaku belum dapat menar...
18/12/2025

Seorang nasabah KSP3 Nias mendirikan tenda di depan kantor KSP3 Nias sebagai bentuk protes. Ia mengaku belum dapat menarik tabungannya yang bernilai ratusan juta rupiah, meskipun telah berulang kali mengajukan permohonan pencairan.

Menurut pengakuannya, pihak KSP3 Nias menyampaikan bahwa pencairan dana tersebut masih harus menunggu rapat sinode yang dijadwalkan berlangsung beberapa bulan ke depan. Kondisi ini membuat nasabah tersebut merasa dirugikan dan memilih mendirikan tenda sebagai bentuk tuntutan agar haknya segera dipenuhi.

Ia menegaskan akan tetap bertahan dan membuka tenda di depan kantor KSP3 Nias hingga uang tabungannya dikembalikan sepenuhnya. Aksi tersebut pun menarik perhatian warga sekitar dan pengguna jalan yang melintas di lokasi kejadian.




Anggota DPRD Sumatera Utara, Berkat Kurniawan Laoli, menyatakan sekitar 40 persen penduduk Tapanuli Tengah berasal dari ...
14/12/2025

Anggota DPRD Sumatera Utara, Berkat Kurniawan Laoli, menyatakan sekitar 40 persen penduduk Tapanuli Tengah berasal dari Suku Nias dan menjadi kelompok terbanyak yang terdampak bencana longsor serta banjir bandang.

Ia menegaskan, kekecewaan masyarakat Nias kian memuncak apabila pemerintah pusat tidak menetapkan bencana ini sebagai bencana nasional, karena penanganan dinilai belum maksimal.

Selain dampak bencana, kondisi ini juga berimbas pada melonjaknya harga bahan pokok di Kepulauan Nias.
Harga cabai dilaporkan mencapai hingga Rp300 ribu per kilogram, akibat terputusnya akses jalan lintas Sibolga–Tapanuli Tengah menuju Pelabuhan Sibolga.
Distribusi logistik ke Nias terpaksa dialihkan melalui Pelabuhan Padang, sehingga biaya angkut semakin tinggi.

Masyarakat berharap kehadiran nyata negara dalam penanganan bencana dan stabilisasi kebutuhan pokok.












13/12/2025

Anggota DPRD Sumatera Utara, Berkat Kurniawan Laoli, menyatakan sekitar 40 persen penduduk Tapanuli Tengah berasal dari Suku Nias dan menjadi kelompok terbanyak yang terdampak bencana longsor serta banjir bandang.

Ia menegaskan, kekecewaan masyarakat Nias kian memuncak apabila pemerintah pusat tidak menetapkan bencana ini sebagai bencana nasional, karena penanganan dinilai belum maksimal.

Selain dampak bencana, kondisi ini juga berimbas pada melonjaknya harga bahan pokok di Kepulauan Nias.
Harga cabai dilaporkan mencapai hingga Rp300 ribu per kilogram, akibat terputusnya akses jalan lintas Sibolga–Tapanuli Tengah menuju Pelabuhan Sibolga.
Distribusi logistik ke Nias terpaksa dialihkan melalui Pelabuhan Padang, sehingga biaya angkut semakin tinggi.

Masyarakat berharap kehadiran nyata negara dalam penanganan bencana dan stabilisasi kebutuhan pokok.












Pencarian terhadap Ama Yusman Harefa, warga Desa ombalata, Kecamatan Lahewa, Kabupaten Nias Utara, akhirnya menemukan ti...
12/12/2025

Pencarian terhadap Ama Yusman Harefa, warga Desa ombalata, Kecamatan Lahewa, Kabupaten Nias Utara, akhirnya menemukan titik terang. Setelah dilaporkan hilang, korban ditemukan di dalam sebuah gua dalam keadaan tidak bernyawa.

Tim gabungan dari Basarnas, TNI, Polsek Lahewa, pemerintah desa, serta masyarakat sekitar melakukan pencarian hingga ke lokasi-lokasi yang sulit dijangkau. Evakuasi dari dalam gua dilakukan dengan penuh kehati-hatian karena medan yang terjal dan licin.

Hingga kini, pihak berwenang masih menyelidiki penyebab kematian korban.

Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan.

Foto: Screenshot video – FB/Vikalyn Harnes Arshay














Hujan deras yang mengguyur wilayah nias!Desa Lolozasai, kec gido, Kabupaten Nias, menyebabkan sungai di kawasan tersebut...
11/12/2025

Hujan deras yang mengguyur wilayah nias!Desa Lolozasai, kec gido, Kabupaten Nias, menyebabkan sungai di kawasan tersebut meluap. Akibatnya, jalan utama desa yang merupakan jalur Lintas Gunungsitoli–Teluk Dalam mulai tergenang dan terlihat pengendara tetap melintas.

Sejumlah warga dan pengendara tetap berupaya melanjutkan perjalanan meski air sudah menutupi badan jalan. Hingga kini, genangan berangsur surut, dan masyarakat diimbau untuk tetap berhati-hati serta waspada terhadap kemungkinan peningkatan debit air apabila hujan terus turun.

Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Nias Selatan membuat debit air Sungai Moasio meningkat dan meluap. Meski al...
11/12/2025

Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Nias Selatan membuat debit air Sungai Moasio meningkat dan meluap. Meski aliran sungai tampak deras, akses jalan di sekitar lokasi masih dapat dilalui dan tidak mengalami gangguan.

Namun demikian, warga yang bermukim di sekitar bantaran Sungai Moasio tetap diimbau untuk selalu waspada, mengingat potensi kenaikan air masih dapat terjadi apabila hujan kembali turun.



BREAKING NEWS — Sungai Susua Meluap di SomambawaHujan deras yang mengguyur wilayah Nias menyebabkan Sungai Susua di Keca...
10/12/2025

BREAKING NEWS — Sungai Susua Meluap di Somambawa
Hujan deras yang mengguyur wilayah Nias menyebabkan Sungai Susua di Kecamatan Somambawa, Kabupaten Nias Selatan, meluap dan menutup akses jalan warga.
Sejumlah pelajar serta masyarakat terhambat untuk melintas akibat debit air yang terus meningkat.
Warga berharap banjir segera surut agar aktivitas kembali normal.

Address

Gunungsitoli

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Lbnnews com posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Share