cengkarengnews

cengkarengnews Media pemberitaan wilayah Cengkareng《--》Kalideres

Kemunculan buaya di aliran Kali Sodetan Sekretaris, tepatnya di belakang Studio Indosiar, Jalan Daan Mogot, Jakarta Bara...
17/07/2025

Kemunculan buaya di aliran Kali Sodetan Sekretaris, tepatnya di belakang Studio Indosiar, Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, menggegerkan warga sekitar, pada Kamis (17/7/2025).

Hal itu berawal dari rekaman seorang warga yang tengah memancing di aliran kali tersebut dan melihat keberadaan buaya.

Dalam video tersebut, nampak seekor buaya memunculkan kepalanya di dekat bantaran kali.

Buaya itu terekam selama beberapa detik sebelum kemudian kembali masuk ke dalam air dan bergerak ke tengah kali.

Sementara dalam video lain, perekam kembali menunjukkan buaya yang berada di sisi dekat bantaran dan mengibaskan ekor hingga membuat cipratan air.

"Itu yang ngerekam warga yang mau mancing, terus divideoin karena melihat ada buaya. Lokasi tepatnya di Kali Sodetan Sekretaris belakang Studio Indosiar," kata Alex Endrianto selaku petugas UPK Badan Air Jakarta Barat saat dikonfirmasi.

Keberadaan buaya juga turut disaksikan oleh para sejumlah warga yang juga memancing di sepanjang bantaran Kali Sodetan Sekretaris.

Salah satu warga bernama Aris (65) mengaku melihat buaya tersebut beberapa kali.

"Tadi kelihatan beberapa kali, terus ke arah tengah. Anak-anak juga ramai melihat buayanya muncul," kata Aris saat tengah memancing.

Aris yang hampir tiap hari mancing di aliran kali tersebut mengaku baru kali ini melihat keberadaan buaya. Dugaannya, buaya itu terbawa arus ke kali tersebut saat hujan deras.

"Baru ini aja ada buaya. Mungkin buaya ini terbawa arus saat beberapa hari lalu hujan deras," kata dia.

Aris menyebut buaya yang muncul di aliran Kali Sodetan Sekretaris berukuran cukup besar. "Ukurannya lumayan gede kayak pohon pinang. Cuma seekor aja tadi," katanya.

Source: Antaranews.com

Berbagi info di kirim melalui DM atau mention story.














Ketua Panitia Khusus (Pansus) Ranperda Penyelenggaraan Pendidikan DPRD DKI Jakarta Muhammad Subki menyatakan bahwa sehar...
17/07/2025

Ketua Panitia Khusus (Pansus) Ranperda Penyelenggaraan Pendidikan DPRD DKI Jakarta Muhammad Subki menyatakan bahwa seharusnya madrasah juga gratis karena siswa di lembaga itu merupakan warga Jakarta.

"Semua sekolah, termasuk madrasah harus mendapatkan perlakuan yang sama," kata Subki di Jakarta, Rabu (16/7/2025).

Menurut dia, untuk mewujudkan madrasah gratis, perlu sinkronisasi dalam pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Penyelenggaraan Pendidikan.

Subki mengatakan bahwa Pemprov DKI Jakarta seharusnya tidak hanya fokus menggratiskan tingkat SD, SMP, SMA, dan SMK. Namun, perlu juga memprioritaskan pada sekolah Madrasah Ibtidaiyah, Tsanawiyah dan Aliyah.

"Jangan sampai pendidikan gratis mematikan sekolah-sekolah madrasah. Kita sudah mati-matian membela pendidikan gratis, tiba-tiba madrasah tidak diperhatikan. Ini tidak boleh terjadi," ujarnya.

Subki menegaskan, semua yang terkait tentang pendidikan harus diperhatikan. Dengan begitu, tidak terjadi ketimpangan dan menimbulkan kecemburuan antarlembaga pendidikan.

Ia juga menekankan, gaji guru di bawah Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama disetarakan. Karena itu, Dinas Pendidikan DKI Jakarta perlu mengalokasikan anggaran untuk menggratiskan sekolah madrasah dan penyetaraan gaji guru sekolah negeri dengan guru madrasah.

"Harapan saya, pak gubernur bersama Dinas Pendidikan, bisa memberikan alokasi yang cukup untuk anak-anak kita di madrasah," kata dia.

Source: Antaranews.com

Berbagi info di kirim melalui DM atau mention story.














Dinas Bina Marga DKI Jakarta menargetkan pengerjaan hotmix (pengaspalan) di Jalan Kamal Raya selesai dua minggu lagi."Pa...
16/07/2025

Dinas Bina Marga DKI Jakarta menargetkan pengerjaan hotmix (pengaspalan) di Jalan Kamal Raya selesai dua minggu lagi.

"Panjang Jalan Kamal yang di-hotmix sekitar 1,6 kilometer, lebarnya 6 meter. Pengerjaannya malam hari dari pukul 22.00 WIB hingga 05.00 WIB, selesai dua minggu lagi," ujar Ketua Sub Kelompok Pemeliharaan Jalan dan Jembatan, Bidang Jalan dan Jembatan Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Beny Situmorang di Jakarta, Selasa (15/7/2025).

Kini, kata Beny, pengerjaan berlangsung malam hari agar tidak menimbulkan kemacetan lalu lintas, dengan didahului oleh pengupasan aspal lama.

Adapun ketebalan hotmix di lokasi sesuai dengan spesifikasi, di mana ketebalannya 4 dan 11 sentimeter (cm).

"(Panjang) 500 m itu tebalnya 4 cm, 500 sampai 1.600 m tebalnya 11 cm," kata Beny.

Lebih lanjut ia menjelaskan, ketebalan hotmix akan dicek melalui uji lab independen setelah pengerjaan rampung.

"Pekerjaan sudah sesuai spek. Jadi, tidak ada tebal 0.8 cm, dan vendor tidak menjual aspal," kata dia.

Kontraktor, tambah Beny, tidak menjual aspal ke warga di sekitarnya, dan kualitas aspalnya mempunyai kualitas yang bagus.

"Biasanya ada sekelompok orang atau biasa disebut oteng-oteng yang menjual aspalnya setelah kita selesai kerja. Dan kita juga tidak ada hubungan dengan kelompok tersebut. Kualitas aspalnya juga beda," pungkas dia.

Source: Antaranews.com

Berbagi info di kirim melalui DM atau mention story.














14/07/2025
Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno mengajak warga untuk aktif mendukung program pembangunan Jakarta yang sedang bertr...
13/07/2025

Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno mengajak warga untuk aktif mendukung program pembangunan Jakarta yang sedang bertransformasi menuju kota global.

“Pembangunan Jakarta bisa kami lakukan kalau semua pihak dan masyarakat bersama-sama memberikan dukungan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Rano saat menghadiri acara Tasyakuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-498 DKI Jakarta di Taman Sensori, Kalideres, Jakarta Barat, pada Sabtu (12/7/2025).

Dia pun mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat, sehingga program kerja 100 hari dapat terselesaikan dengan baik, seperti program pengerukan sungai untuk penanganan banjir, pembukaan taman 24 jam, pemutihan ijazah hingga pelestarian budaya Betawi.

“Saya masih ingat awal pertama kali kerja, tugas pertama yang kami lakukan adalah mempercepat pengerukan semua kali dan danau atau embung yang ada di Jakarta. Kalau tidak segera dikeruk, banjir pasti akan terjadi lebih besar,” kata Rano.

Dalam penanganan banjir, Wagub Rano mengajak semua pengurus RT, RW, lurah, camat dan wali kota untuk memantau prediksi cuaca Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) setiap hari sebagai upaya mitigasi hujan lebat di Jakarta.

Tak lupa, Rano juga mengapresiasi warga Kelurahan Kamal yang telah mendukung program pembangunan di Jakarta, seperti halnya pengerukan kali yang ada di permukiman mereka.

“Setiap pembangunan pasti memerlukan waktu dan pengorbanan. Alhamdulilah, masyarakat mendukung upaya-upaya tersebut dalam membangun Jakarta semakin maju,” kata Rano.

Source: Antaranews.com

Berbagi info di kirim melalui DM atau mention story.














Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Pendidikan bakal melakukan uji coba program sekolah swasta grati...
11/07/2025

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Pendidikan bakal melakukan uji coba program sekolah swasta gratis tahun ini. Sebanyak 40 sekolah swasta ditunjuk sebagai percontohan (piloting) program, yang tersebar di lima wilayah kota Jakarta dan mencakup seluruh jenjang pendidikan, yakni SD, SMP, SMA, SMK, hingga SLB.
Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nahdiana menjelaskan, program ini menyasar wilayah atau kelurahan yang tidak memiliki sekolah negeri. Seluruh biaya pendidikan di sekolah swasta peserta program ini akan ditanggung oleh Pemprov DKI Jakarta sampai siswa menyelesaikan masa studinya.

"Program sekolah gratis ini bekerja sama dengan sekolah swasta, di mana seluruh pembiayaan ditanggung oleh Pemprov DKI," kata Nahdiana di Balai Kota Jakarta, Jumat (11/7/2025).

Untuk wilayah Jakarta Barat ini adalah daftar sekolah swasta yang terlibat dalam program sekolah gratis DKI Jakarta;

Jenjang SMP

1. SMP Muhammadiyah 32, Keagungan, Jakarta Barat
2. SMP Al Inayah, Kedoya Utara, Jakarta Barat
3. SMP Al Hasanah, Sukabumi Utara, Jakarta Barat

Jenjang SMA

1. SMA Lamaholot, Rawa Buaya, Jakarta Barat
2. SMAS Budi Murni 2, Kedoya Selatan, Jakarta Barat

Jenjng SMK

1. SMKS Citra Utama, Tegal Alur, Jakarta Barat
2. SMKS Maarif Jakarta, Grogol, Jakarta Barat

Jenjang SLB

1. SLB B-C Alfiany, Cengkareng Barat, Jakarta Barat

Source: detik.com

Berbagi info di kirim melalui DM atau mention story.














Sebuah toko kelontong di Jalan Raya Kramat, RT 06/RW 02 Semanan, Kalideres, Jakarta Barat, hangus terbakar, pada Jumat d...
11/07/2025

Sebuah toko kelontong di Jalan Raya Kramat, RT 06/RW 02 Semanan, Kalideres, Jakarta Barat, hangus terbakar, pada Jumat dini hari.

Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Syarifudin mengatakan, pihaknya menurunkan 45 personel dengan 9 unit kendaraan pemadam untuk mengatasi kebakaran itu.

Proses pemadaman pun dimulai pukul 03.36 WIB hingga selesai pukul 04.24 WIB.

"Pemadaman sudah selesai," kata Syarif di Jakarta, Jumat (11/7/2025).

Hingga kini, belum diketahui penyebab serta total kerugian yang ditimbulkan oleh kebakaran tersebut.

Source: Antaranews.com

Berbagi info di kirim melalui DM atau mention story.














08/07/2025

Kondisi jalanan sore ini, Selasa (8/7/2025).

1. Depan kantor Puri Matahari
2. TL fly over Puri Kembangan; kendaraan roda 2 diarahkan putar balik. Banjir masih tinggi di jalan arah Meruya
3. Depan Institut PLN

Credit:

Berbagi info di kirim melalui DM atau mention story.














Address

Jakarta Raya

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when cengkarengnews posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Share