18/01/2026
Puluhan Ton Bantuan Bencana Menumpuk di Gudang BPBD Bireuen, DPRK Turun Langsung Lakukan Peninjauan
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Bireuen menemukan puluhan ton bantuan logistik untuk korban banjir dan tanah longsor yang belum disalurkan. Temuan tersebut terjadi saat DPRK melakukan peninjauan langsung ke gudang Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Sosial Kabupaten Bireuen, pada Senin, 12 Januari 2026, sekitar pukul 14.00 WIB.
Peninjauan ini dilakukan sebagai tindak lanjut atas laporan masyarakat yang mencurigai adanya penumpukan bantuan di gudang, sementara di lapangan masih banyak korban bencana yang membutuhkan pertolongan segera.
Di lokasi, terlihat berbagai jenis bantuan seperti beras, mie instan, air mineral, selimut, hingga kebutuhan pokok lainnya masih tersusun rapi dan belum didistribusikan. Kondisi ini menimbulkan tanda tanya besar di tengah masyarakat, mengingat bantuan tersebut seharusnya segera sampai ke tangan korban terdampak.
Anggota DPRK yang hadir meminta pihak terkait untuk segera memberikan penjelasan serta mempercepat proses pendistribusian agar bantuan tidak terlambat diterima oleh warga yang membutuhkan.
Warga pun berharap, setelah temuan ini, tidak ada lagi kendala dalam penyaluran bantuan, dan seluruh logistik bisa segera disalurkan tepat sasaran kepada korban banjir dan tanah longsor di Kabupaten Bireuen.
📷 Sumber: ig/acehinfoid