Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Magetan

Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Magetan Situs Web Resmi Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemerintah Kabupaten Magetan.

Ditetapkannya beberapa Perbup Magetan tentang perubahan kedudukan susunan organisasi, tugas & fungsi serta tata kerja OPD Kab Magetan, maka tertanggal 4 Januari 2021 Bagian Humas dan Protokol berubah menjadi BAGIAN PROTOKOL dan KOMUNIKASI PIMPINAN Silahkan sukai dan ikuti halaman ini untuk mendapat kan info-info lebih lanjut tentang Magetan.

MEMASTIKAN KENYAMANAN NATARU, PEMKAB MAGETAN PANTAU POS PENGAMANAN Sahabat Prokopim,Pemerintah Kabupaten Magetan terus m...
31/12/2025

MEMASTIKAN KENYAMANAN NATARU, PEMKAB MAGETAN PANTAU POS PENGAMANAN

Sahabat Prokopim,
Pemerintah Kabupaten Magetan terus memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam merayakan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025–2026. Bupati Magetan bersama Wakil Bupati, jajaran Forkopimda, Sekda, serta kepala OPD terkait melakukan pemantauan langsung ke sejumlah pos pengamanan di wilayah Magetan, Rabub(31/12/2025).

Adapun pos yang menjadi fokus peninjauan yakni Pos Pantau Refugia Plaosan dan Pos Pantau Sarangan. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kesiapsiagaan petugas serta kelancaran pengamanan di lokasi yang menjadi pusat aktivitas masyarakat dan wisatawan.

Dalam kesempatan tersebut, Pemerintah Kabupaten Magetan juga menghimbau masyarakat untuk tidak menggelar pesta kembang api pada perayaan malam tahun baru. Meski demikian, pemerintah mengajak masyarakat tetap merayakan pergantian tahun dengan cara yang sederhana, aman, dan bermakna, sehingga suasana tahun baru tetap berlangsung meriah tanpa mengesampingkan faktor keselamatan.

Berdasarkan laporan petugas di lapangan, situasi keamanan di seluruh titik pemantauan terpantau aman, tertib, dan kondusif. Pemerintah berharap, perayaan Nataru tahun ini dapat berjalan lancar serta membawa kenyamanan bagi seluruh masyarakat Magetan.
(Prokopim/edh/be/ahm/

Selamat Tahun Baru 2026!! πŸŽ‰πŸŽ‰πŸŽ‰πŸŽ‰πŸŽ‰Semoga Kabupaten Magetan semakin nyaman, maju dan berkelanjutan....
31/12/2025

Selamat Tahun Baru 2026!! πŸŽ‰πŸŽ‰πŸŽ‰πŸŽ‰πŸŽ‰

Semoga Kabupaten Magetan semakin nyaman, maju dan berkelanjutan....

Bupati Magetan Tinjau Rumah Warga Tidak Layak Huni di SelotinatahSahabat Prokopim,Bupati Magetan Nanik Sumantri meninjau...
31/12/2025

Bupati Magetan Tinjau Rumah Warga Tidak Layak Huni di Selotinatah

Sahabat Prokopim,
Bupati Magetan Nanik Sumantri meninjau langsung kondisi rumah warga yang dilaporkan tidak layak huni di Desa Selotinatah, Kecamatan Ngariboyo, Selasa (31/12).

Kunjungan ini merupakan tindak lanjut laporan masyarakat yang diterima Dinas Sosial Kabupaten Magetan. Dalam kegiatan asesmen tersebut, Bupati didampingi Kadinsos Magetan, Kasi Kesos Kecamatan Ngariboyo, perangkat desa, TKSK, serta pendamping PKH.

Rumah yang ditinjau merupakan milik Sarjani, warga RT 11 RW 03, yang saat ini tinggal bersama anak, menantu, dan cucunya. Sarjani diketahui bekerja sebagai jasa servis lampu dan telah menerima bantuan sosial PKH dan BPNT.

Melalui asesmen ini, Pemerintah Kabupaten Magetan berkomitmen untuk memastikan warga yang membutuhkan mendapatkan perhatian dan penanganan yang tepat. Hasil asesmen selanjutnya akan dilaporkan kepada Dinas Sosial sebagai dasar tindak lanjut bantuan.
(Prokopim/ahm/KD1)

Purna Tugas, Bupati Magetan Apresiasi Dedikasi Asisten Perekonomian dan Pembangunan SetdakabMagetanSahabat Prokopim, Bup...
31/12/2025

Purna Tugas, Bupati Magetan Apresiasi Dedikasi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab
Magetan

Sahabat Prokopim,
Bupati Magetan, Nanik Sumantri, didampingi Wakil Bupati Magetan Kang Suyat, memberikan apresiasi dan penghargaan atas dedikasi serta pengabdian yang telah ditorehkan selama bertugas sebagai Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemerintah Kabupaten Magetan.

Apresiasi tersebut disampaikan dalam acara pelepasan purna tugas Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Magetan, Winarto, serta Plt Kepala DPPKBPPPA Magetan, Ir. Miftahudin, yang berlangsung khidmat pada Rabu, (31/12/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Nanik menegaskan bahwa pengabdian yang telah diberikan selama ini merupakan bagian penting dalam mendukung jalannya roda pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat. Ia menyampaikan rasa terima kasih atas loyalitas, profesionalisme, serta tanggung jawab yang telah ditunjukkan selama masa tugas.

β€œPurna tugas bukan berarti berhenti berkarya, namun menjadi awal untuk tetap berkontribusi di tengah masyarakat dengan peran yang berbeda,” tutur Bupati Nanik.

Bupati juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama kebersamaan dalam menjalankan tugas terdapat kekurangan, serta mendoakan agar para pejabat yang purna tugas senantiasa diberikan kesehatan, kebahagiaan, dan keberkahan bersama keluarga.

Acara pelepasan purna tugas tersebut ditutup dengan doa bersama, disertai harapan agar nilai-nilai pengabdian, keteladanan, dan semangat kerja yang telah ditunjukkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh aparatur sipil negara di Kabupaten Magetan.

(Prokopim/edh/be/KD1)

31/12/2025

Istighosah dan doa bersama dalam rangka menutup tahun 2025 serta menyambut tahun 2026 di Pendopo Surya Graha pada Selasa (30/12).

Istighosah dan Doa Bersama Akhir Tahun 2025, Pemkab Magetan Panjatkan Harapan Sambut 2026Sahabat Prokopim, Menyambut per...
30/12/2025

Istighosah dan Doa Bersama Akhir Tahun 2025, Pemkab Magetan Panjatkan Harapan Sambut 2026

Sahabat Prokopim,
Menyambut pergantian tahun, Pemerintah Kabupaten Magetan menggelar Istighosah dan Doa Bersama dalam rangka Akhir Tahun 2025 dan Menyongsong Tahun 2026. Kegiatan berlangsung khidmat di Pendopo Surya Graha Magetan, Selasa (30/12).

Momen jelang Tahun Baru dimaknai sebagai waktu untuk bermuhasabah, merefleksikan perjalanan selama setahun, sekaligus memanjatkan harapan terbaik untuk tahun yang akan datang. Melalui doa bersama ini, Pemkab Magetan mengajak seluruh elemen untuk memperkuat kebersamaan dan spiritualitas.

Dalam sambutannya, Bupati Magetan Nanik Sumantri menyampaikan harapan agar Magetan senantiasa menjadi daerah yang aman, tertib, serta guyub rukun. Bunda Nanik juga mengajak seluruh jamaah mendoakan saudara-saudara di Sumatra agar diberikan kekuatan dan dapat bangkit kembali dari musibah yang dialami.

β€œAtas nama Pemerintah Kabupaten Magetan, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jamaah yang hadir dan bersama-sama melaksanakan istighosah dan doa malam ini,” tutur Bunda Nanik.

Rangkaian acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan istighosah dan doa bersama yang dipimpin oleh KH. Marhaban Al Hafidz dan KH. Lukman Hidayat.

Kegiatan ini dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Magetan, jajaran Forkopimda, kepala OPD terkait, serta tamu undangan lainnya.
(Prokopim/adm/be/KD1)

Wakil Bupati Magetan Terima Kunker Komisi A DPRD Prov. JatimSahabat Prokokim,Hari ini, Selasa (30/12) di Ruang Jamuan Ru...
30/12/2025

Wakil Bupati Magetan Terima Kunker Komisi A DPRD Prov. Jatim

Sahabat Prokokim,
Hari ini, Selasa (30/12) di Ruang Jamuan Rumah Dinas Bupati, Wakil Bupati Magetan, Kang Suyat menerima kunjungan dari Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur.

Tujuan kunjungan ini adalah koordinasi memperkuat sinergi bidang pemerintahan untuk meningkatkan ketentraman dan ketertiban umum menjelang perayaan tahun baru 2026.

Membuka acara kunjungan kerja, Ketua Komisi A, Dedi Irwansa menyampaikan maksud dan tujuan, serta perkenalan perwakilan Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur yang hadir pada hari ini.

Wakil Ketua Komisi A, Budiono dalam paparannya menyampaikan program apa saja yang telah dilaksanakan Komisi A selama tahun 2025 kemarin.

Selanjutnya, Budiono membuka diskusi terkait rencana pembangunan yang ada di Magetan, salah satunya adalah pembangunan di bidang pariwisata, Telaga Sarangan.

Menanggapi diskusi, Kang Suyat memberikan sedikit paparan mengenai profil Kabupaten Magetan.

"Masalah utama Kabupaten Magetan adalah pertumbuhan ekonominya. Untuk aspek lain selain pertumbuhan ekonomi, Magetan masih melampaui rata-rata kabupaten se-Jawa Timur," jelasnya.

Potensi Kabupaten Magetan tak lepas dari wisata Telaga Sarangan. Namun, jumlah kunjungan per tahunnya masih belum maksimal.

"Pemerintah Kabupaten Magetan dalam hal ini terus berupaya melakukan revitalisasi Telaga Sarangan untuk menarik lebih banyak pengunjung," tambah Kang Suyat.

Hadir mendampingi Wakil Bupati dalam menerima kunjungan kerja hari ini, Kepala Bakesbangpol, Kepala Satpol PP dan Damkar, Kepala Dishub, Kepala BPBD, Kepala Disperindag, Kabag Perekonomian dan SDA, serta Kabag Tata Pemerintahan.

(Prokopim/ahm/nn/KD1)

RUPSLB PT BPR Syariah Magetan Bahas Rencana Bisnis 2026 dan Penandatanganan Kontrak Kinerja DirekturSahabat Prokopim,Bup...
30/12/2025

RUPSLB PT BPR Syariah Magetan Bahas Rencana Bisnis 2026 dan Penandatanganan Kontrak Kinerja Direktur

Sahabat Prokopim,
Bupati Magetan, Nanik Sumantri, menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT BPR Syariah Magetan (Perseroda) yang digelar di Ruang Rapat Pendapa Surya Graha, Selasa (30/12/2025).

RUPSLB tersebut dilaksanakan dengan agenda pemaparan rencana bisnis PT BPR Syariah Magetan Tahun 2026, penunjukan Kantor Akuntan Publik (KAP), serta penandatanganan kontrak kinerja Direktur PT BPR Syariah Magetan.

Dalam arahannya, Bupati Magetan menekankan bahwa forum RUPS harus menjadi ruang strategis untuk memastikan kinerja perusahaan daerah berjalan optimal. Pertama, rencana bisnis tahun 2026 harus disusun dengan target yang terukur, optimistis namun tetap realistis, dengan fokus pada penguatan dan ekspansi usaha.

Kedua, Bupati mendorong PT BPR Syariah Magetan untuk melakukan transformasi digital, khususnya dalam layanan kepada nasabah, agar mampu bersaing dengan perbankan lainnya di era digital.

Ketiga, Bupati menegaskan bahwa kontrak kinerja tidak sekadar formalitas, melainkan menjadi instrumen evaluasi yang harus dijalankan dengan komitmen penuh oleh Direktur dalam memenuhi indikator kinerja yang telah ditetapkan.

Keempat, PT BPR Syariah Magetan dituntut untuk dikelola secara profesional sehingga dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Magetan.

Dalam RUPS tersebut dilaksanakan penandatanganan kontrak kerja pengangkatan kembali Endah Kundarti, S.H. (sebagai Direktur Utama), dan Wangkot Margono, S.E. (sebagai Direktur).

RUPSLB ini turut dihadiri oleh Sekda Magetan, Asisten, Komisaris Utama dan Dewan Komisaris PT BPR Syariah Magetan, Direktur Utama, Dewan Pengawas Syariah, Plt Kepala Bagian Perekonomian, serta Kepala Bagian Prokopim Setdakab Magetan.

(Prokopim/edh/KD1)

Raperda Perumda Air Minum Lawu Tirta Resmi Disetujui DPRD Magetan Sahabat Prokopim, Pemerintah Kabupaten Magetan bersama...
29/12/2025

Raperda Perumda Air Minum Lawu Tirta Resmi Disetujui DPRD Magetan

Sahabat Prokopim,
Pemerintah Kabupaten Magetan bersama DPRD Kabupaten Magetan menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Perusahaan Umum Daerah Air Minum Lawu Tirta dalam Rapat Paripurna DPRD, Senin (29/12/2025).

Sambutan Bupati Magetan yang dibacakan Wakil Bupati Magetan Kang Suyat menyampaikan bahwa Raperda tersebut telah melalui proses fasilitasi Gubernur Jawa Timur sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan. Hasil fasilitasi ditindaklanjuti dengan penyempurnaan redaksional dan materi muatan melalui pembahasan bersama antara DPRD dan Pemerintah Daerah.

Selanjutnya, Raperda yang telah disetujui akan disampaikan kepada Gubernur Jawa Timur untuk memperoleh nomor register Perda, sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri.

Pemerintah Kabupaten Magetan mengapresiasi kerja sama yang baik antara eksekutif dan legislatif, serta berharap Perda ini dapat memberikan manfaat bagi peningkatan pelayanan air minum dan kesejahteraan masyarakat Magetan.

Hadir dalam Rapat Paripurna DPRD tsb Wakil Bupati Magetan, Pimpinan DPRD, Perwakilan Forkopimda Magetan, OPD dan undangan lainnya.

(Prokopim/edh/KD1)

Tutup Tahun 2025, Kemendagri Gelar Evaluasi Inflasi, Daerah Diminta Berinovasi Kendalikan HargaSahabat Prokopim,Kementer...
29/12/2025

Tutup Tahun 2025, Kemendagri Gelar Evaluasi Inflasi, Daerah Diminta Berinovasi Kendalikan Harga

Sahabat Prokopim,
Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menggelar rapat koordinasi evaluasi pengendalian inflasi terakhir untuk tahun anggaran 2025 pada hari ini, Senin (29/12/2025).

Pertemuan yang berlangsung di Gedung Sasana Praja, Jakarta ini dipimpin langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Ahmad Wiyagus.
Dalam arahannya, Wamendagri menegaskan bahwa rapat koordinasi ini bukan sekadar rutinitas birokrasi, melainkan instrumen penting bagi kepala daerah untuk meningkatkan performa kerja.

"Kepada seluruh kepala daerah, acara ini bukan sebagai agenda rutin. Dengan acara ini, kita dituntut untuk berinovasi dan berkreasi untuk menaikkan kualitas dalam rangka pengendalian inflasi," ujar Ahmad Wiyagus saat membuka acara.

Ia juga menekankan pentingnya refleksi menyeluruh mengingat rapat ini merupakan penutup di penghujung tahun. Evaluasi terhadap langkah-langkah yang telah diambil selama setahun penuh menjadi kunci untuk memetakan strategi pengendalian harga di tahun mendatang.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Badan Pusat Statistik (BPS) RI, Sonny Harry, memaparkan data terkini mengenai Indeks Perkembangan Harga (IPH). Ia menyebutkan ada tiga komoditas utama yang menjadi penyumbang inflasi paling signifikan di wilayah Pulau Jawa dan Sumatra.

"Komoditas penyumbang IPH di wilayah tersebut adalah cabai rawit, bawang merah, dan daging ayam ras," ungkap Sonny.

Menanggapi laporan BPS, perwakilan dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) menyoroti adanya fenomena disparitas harga cabai yang cukup tajam di tingkat produsen. Saat ini, produksi cabai di Kabupaten Aceh Tengah dan Kabupaten Bener Meriah sebenarnya sedang melimpah.
Namun, serapan di wilayah tersebut rendah karena kendala distribusi yang tidak optimal akibat dampak bencana alam. Kondisi inilah yang memicu ketimpangan harga di pasar.

Guna mengatasi permasalahan tersebut, Kementerian Pertanian (Kementan) telah menyiapkan tiga langkah konkret untuk stabilisasi harga dan pasokan.

Kolaborasi dengan Offtaker: Memperkuat kerja sama antara asosiasi petani dengan pihak offtaker (seperti Rumah Tani Nusantara dan pedagang pasar induk) untuk memobilisasi stok cabai agar terserap dengan harga yang menguntungkan petani namun tetap wajar di tingkat konsumen.
Optimasi Jalur Darat: Melakukan penghitungan skema serapan B2B khusus melalui jalur darat guna menekan biaya logistik secara signifikan.
Subsidi Transportasi: Mendorong pemanfaatan dana Belanja Tak Terduga (BTT) Pemerintah Daerah untuk mensubsidi biaya transportasi pangan.
Terkait ketersediaan daging ayam ras, Kementan kini tengah mengembangkan sentra peternakan di 17 provinsi di luar Pulau Jawa. Program ini mencakup penyediaan bibit, ketersediaan pakan, hingga penciptaan industri hilir di setiap wilayah agar ketergantungan pasokan tidak lagi terpusat di Jawa.
Selain itu, sebagai langkah pemulihan pasca-bencana, Kementan juga telah membagikan benih sayur mayur berkualitas serta mulsa untuk bawang merah secara gratis di wilayah Sumatra Barat, Sumatra Utara, dan Aceh. Langkah ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat sekaligus mengamankan pasokan pangan lokal.
Sementara itu anggota TPID Kabupaten Magetan mengikuti acara tersebut dari Ruang Jamuan Pendapa Surya Graha secara virtual.
(Prokopim/gtm/ahm)

Wakil Bupati Magetan Buka Muskerda IV MUI, Tekankan Sinergi Ulama-Umara untuk Membangun Magetan Sahabat Prokopim,Wakil B...
28/12/2025

Wakil Bupati Magetan Buka Muskerda IV MUI, Tekankan Sinergi Ulama-Umara untuk Membangun Magetan

Sahabat Prokopim,
Wakil Bupati Magetan, Kang Suyat, secara resmi membuka Musyawarah Kerja Daerah (Muskerda) IV Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Magetan yang bertempat di Kantor MUI, Jalan Karya Dharma, pada Minggu (28/12/2025).

Acara ini dihadiri oleh jajaran Dewan Pertimbangan MUI Magetan serta pengurus, Kepala Kantor Kementerian Haji dan Umrah Kabupaten Magetan, Kepala Organisasi Perangkat Daerah terkait, serta pimpinan organisasi kemasyarakatan di wilayah Magetan.

Ketua MUI Kabupaten Magetan, K.H. Ahmad Fatoni, menjelaskan bahwa Muskerda IV ini merupakan forum penting untuk mengevaluasi capaian program kerja sepanjang tahun 2025 sekaligus menyusun program tahun 2026.

Beliau menekankan pentingnya peran MUI sebagai jembatan komunikasi antara pemerintah dan masyarakat.
"Muskerda ini diharapkan mampu memperkuat hubungan ulama dan umara (pemerintah), serta menjadi penerjemah timbal balik guna mencapai kualitas masyarakat yang terbaik atau khairul ummah," ujar K.H. Ahmad Fatoni.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Magetan yang akrab disapa Kang Suyat berharap forum ini dapat melahirkan inovasi baru untuk menyelesaikan berbagai problematika di Magetan. Beliau mengingatkan bahwa MUI memiliki tugas mendasar sebagai mitra pemerintah dalam mencari solusi bagi umat.

Kang Suyat memberikan catatan kritis mengenai penyusunan program kerja. Menurutnya, program pemerintah maupun organisasi tidak boleh hanya sekadar "copy-paste" atau bersifat top-down tanpa melihat realitas di lapangan.

" Program harus berbasis pada masalah yang benar-benar timbul di tengah masyarakat, mengingat angka kemiskinan di Magetan masih menyentuh angka 69.000 jiwa. Hal ini membutuhkan penanganan cepat dan tepat sasaran," ujarnya.
(Prokopim/gtm)

Peringatan Hari Disabilitas Internasional 2025, Magetan Teguhkan Semangat InklusiSahabat Prokopim, Pemerintah Kabupaten ...
28/12/2025

Peringatan Hari Disabilitas Internasional 2025, Magetan Teguhkan Semangat Inklusi

Sahabat Prokopim,
Pemerintah Kabupaten Magetan memperingati Puncak Hari Disabilitas Internasional (HDI) 2025 di Alun-Alun Magetan, Minggu (28/12/2025), sebagai momentum untuk meneguhkan kepedulian dan memperkuat komitmen mewujudkan masyarakat yang inklusif dan ramah disabilitas.

Bupati Magetan Nanik Sumantri yang diwakili Sekretaris Daerah Welly Kristanto menyampaikan bahwa peringatan HDI menjadi pengingat pentingnya perubahan cara pandang terhadap penyandang disabilitas, dari pendekatan belas kasihan menuju pemenuhan hak dan kesetaraan. Pemerintah daerah berkomitmen terus membuka akses yang adil di bidang pendidikan, kesehatan, dan kesempatan kerja.

" Tidak boleh ada satu pun penyandang disabilitas yang tertinggal dari program dan layanan pemerintah. Oleh karena itu, seluruh pemangku kepentingan diminta untuk aktif mendukung, mulai dari sinkronisasi data penyandang disabilitas, pelibatan mereka dalam penyusunan rencana aksi daerah, hingga pengawalan implementasinya agar manfaatnya benar-benar dirasakan, " jelasnya.

Kepala Dinas Sosial Magetan, Parminto Budi Utomo, menuturkan kegiatan ini diikuti komunitas penyandang disabilitas dari Magetan, Madiun, Ngawi, Ponorogo, dan Blitar. Menurutnya, inklusivitas bukanlah beban, melainkan peluang untuk membangun masyarakat yang adil, adaptif, dan saling menguatkan.

β€œMelalui kegiatan ini, kami ingin memberi ruang bagi penyandang disabilitas untuk berkontribusi dan menunjukkan potensi terbaiknya di tengah masyarakat,” ujarnya.

Peringatan HDI 2025 ditandai dengan pelepasan burung merpati, penyerahan bantuan sosial secara simbolis, serta penampilan fashion show dan pencak silat yang menampilkan kreativitas dan kemampuan penyandang disabilitas.
Melalui peringatan ini, Pemkab Magetan mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menghapus stigma dan diskriminasi, serta menciptakan Magetan yang inklusif dan berdaya bagi semua.

(Prokopim/edh/be/KD1)

Address

Magetan
Magetan
63351

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Magetan posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Magetan:

Share