16/01/2026
Penyebab keracunan massal Makan Bergizi Gratis (MBG) di Mojokerto mencapai titik terang. Yaitu akibat telur ayam rebus yang kondisinya diduga kuat sudah basi.
Karena SPPG Yayasan Bina Bangsa 03 Pondok Pesantren Al Hidayah membeli telur ayam matang dari pemasok/pihak ketiga. Masalahnya, pihak ketiga merebus telur pada Rabu (7/1/2026) malam atau 2 hari sebelum disajikan ke para siswa. Lalu terus rebus mereka kirim ke SPPG pada Kamis (8/1/2026) sore.
SPPG Yayasan Bina Bangsa 03 menjadikan telur ayam rebus sebagai salah satu komponen menu soto ayam. Dapur MBG di Dusun Rejeni, Desa Wonodadi, Kec Kutorejo, Mojokerto ini mengirim soto ayam kepada 2.679 siswa dan santri di 22 sekolah dan pondok pesantren pada Jumat (9/1/2026) pagi dan sebelum Salat Jumat.
Dari 411 pelajar, santri dan keluarga siswa yang keracunan, paling banyak dari Ponpes Al Hidayah di Desa Wonodadi dan Ponpes Mahad An Nur di Desa Singowangi. Karena para santri baru makan MBG soto ayam setelah Salat Jumat sekitar pukul 12.30 WIB.
***) Wawancara Komandan Kodim 0815 Mojokerto pada Kamis (15/1/2026) malam di Kantor Bupati Mojokerto