Ulil Albab

Ulil Albab . . .

Rezeki itu tidak selalu soal kerja keras.Karena dalam Al-Qur’an, Allah menyebut banyak pintu rezeki yang bisa kita ketuk...
04/01/2026

Rezeki itu tidak selalu soal kerja keras.
Karena dalam Al-Qur’an, Allah menyebut banyak pintu rezeki yang bisa kita ketuk, dari yang kita usahakan sampai yang datangnya tak terduga.

Dan kabar baiknya, pintu-pintu itu bukan buat orang tertentu aja.
Tapi bisa dibuka oleh siapa pun yang mau berusaha dan bertawakal.

Hari ini, sahabat udah tahu 8 di antaranya.
Jadi… pintu mana yang sahabat mau mulai ketuk duluan?

Kalau sahabat ingin mulai dari pintu sedekah,
Yuk buka ulilalbab.org, klik fitur “Mari Berbagi”,
dan bantu ringankan hidup saudara-saudara kita yang masih butuh uluran tangan.

Kecil bagi kita, bisa jadi besar artinya bagi mereka.

Datang dari background ilmu ekonomi, Sakinah tidak pinggirkan cita-cita jadi penghafal kitabullah kelak. Itu mengapa mah...
02/01/2026

Datang dari background ilmu ekonomi, Sakinah tidak pinggirkan cita-cita jadi penghafal kitabullah kelak. Itu mengapa mahasiswi Unimed yatim asal Tapanuli Selatan ini bergabung dalam BE A HUFFAZ, beasiswa tahfidz Ulil Albab.

Selain masuk dalam kategori penghafal yang lancar dan mutqin, Sakinah juga aktif dan antusias terlibat dalam sistem pembinaan scholarship holders Ulil Albab. Tercatat ia menangani project Jaringan Literasi Pelosok, Beasiswa Kibar Bangsa, dan kelas Astronomi Akademi Incare.

Untuk yang terakhir mahasiswi semester tujuh ini menerima tantangan melakukan riset literatur sejarah sains Islam secara intensif untuk menyajikan tulisan peran wakaf dalam institusi riset ilmiah muslim abad 10-16.

Hasilnya dipublikasi oleh majalah sains dan astronomi terbitan Observatorium Ilmu Falak OIF UMSU edisi 38 dengan judul "Wakaf Sebagai Penopang Observatorium Era Keemasan Islam".

Tulisan ini masuk jajaran trending cover line up majalah tersebut sebagaimana artikel-artikel lainnya dari peserta Beasiswa Ulil Albab.

Program BE A HUFFAZ Ulil Albab mensinkronkan hafalan Al-Qur'an dengan program pembinaan literasi sejarah, sains, pemikiran, dan peradaban Islam sekaligus kerelawanan mendukung visi 'menuju ilmuwan indonesia hafal Al-Qur'an'.

Artikel lebih lengkap dari karya Sakinah bisa di baca pada link berikut:
https://oif.umsu.ac.id/majalah-observatoria-edisi-37-2/

H-46 menuju Ramadhan.Waktu yang pas untuk pelan-pelan menata hati, membersihkan niat, dan mulai membiasakan kebaikan.Har...
02/01/2026

H-46 menuju Ramadhan.
Waktu yang pas untuk pelan-pelan menata hati, membersihkan niat, dan mulai membiasakan kebaikan.

Hari Jum’at datang dengan segala keutamaannya, mengajak kita berdo’a lebih sungguh-sungguh dan peduli lebih dalam. Karena doa dan kepedulian tak pernah menunggu waktu karena ia selalu menemukan waktunya sendiri.

Di hari Jum’at ini, mari titipkan doa terbaik dan mulai berbagi untuk saudara kita di Sumatera. Agar saat Ramadhan tiba, hati kita sudah lebih siap menerima keberkahan dan menebar manfaat.

Salurkan donasi terbaik sahabat melalui:
Mandiri: 106-000-671617-2
BSI: 7015404668
BNI: 1493 47965
A.N. Yayasan Ulil Albab

Konfirmasi transfer:
0813 7696 5858
UlilAlbab

31/12/2025

Alhamdulillah, pada Sabtu (27/12), sekumpulan buku akhirnya menemukan tempatnya. Tersusun rapi di rak-rak sederhana, menjadi awal dari Rumah Baca ke-15 Ulil Albab yang resmi berdiri di Dusun Pasar Salak, Kabupaten Pakpak Barat.

Hari itu, suasananya hidup. Ada tawa anak-anak, ada ucapan terima kasih yang tulus, dan ada satu momen kecil yang sulit dilupakan—seorang anak meloncat ringan demi meraih buku di rak, sementara yang lain larut membaca pilihannya masing-masing.

Pemandangan yang sederhana, tapi rasanya mahal. Karena di sana, semangat belajar hadir apa adanya, nyata, dan menular.

Terima kasih kami sampaikan kepada para donatur, alumni penerima beasiswa, Spirit Nabawiyah Community, Garasi Sedekah, Ruang Literasi Sumut, Pondok Qur’an El-Qolam, KKN Dusun 7 Timbang Lawan, serta seluruh sahabat kebaikan yang tak dapat kami sebutkan satu per satu.

Langkah ini mungkin kecil, namun arahnya jelas: menjaga agar harapan tetap menyala, bahkan hingga ke pelosok negeri. Kalau sahabat merasa ini layak diperjuangkan, boleh banget ikut nyalain harapannya dengan berbagi, mendukung, atau sekadar menyebarkan cerita ini.

Rumah Baca Ulil Albab, literasi hingga pelosok negeri.

Puluhan tahun hidup Nek Lis dihabiskan di balik mesin jahit kecil di rumahnya. Kini, jarinya tak lagi sekuat dulu. Jahit...
30/12/2025

Puluhan tahun hidup Nek Lis dihabiskan di balik mesin jahit kecil di rumahnya. Kini, jarinya tak lagi sekuat dulu. Jahitan berhenti. Tapi satu kebiasaan tak pernah ia tinggalkan: membaca Al-Qur’an setiap hari.

Hingga banjir bandang datang dan merendam rumahnya setinggi dada orang dewasa pada Jum'at (26/11) kemarin. Nek Lis mengungsi, lalu kembali pada rumah yang penuh lumpur dan sisa-sisa kerusakan. Di tengah keterbatasan itu, ia tidak sibuk menghitung apa yang hilang. Ia hanya berusaha menyelamatkan mushaf Al-Qur’an yang biasa ia baca, serta buku Iqra’ milik cucunya.

Mushaf itu dijemur. Halamannya dibuka perlahan. Namun semakin kering, kertas justru semakin lengket dan mudah sobek. Dan saat itulah Nek Lis menyadari bahwa ia bukan sekadar kehilangan mushaf, tapi juga rutinitas yang selama ini menenangkan hatinya.

Sebuah kisah nyata tentang keteguhan, kehilangan, dan kepedulian yang datang di waktu yang tepat. Baca kisah lengkap Nek Lis di sini: ulilalbab.org/ketika-banjir-merusak-segalanya-al-quran-tetap-menjadi-pegangan/

Akhir tahun sering kita isi dengan evaluasi dan resolusi. Padahal ada satu hal penting yang tak boleh tertinggal: menuna...
29/12/2025

Akhir tahun sering kita isi dengan evaluasi dan resolusi. Padahal ada satu hal penting yang tak boleh tertinggal: menunaikan kewajiban umat Muslim untuk berzakat dan membantu mereka yang berhak menerimanya.

Di saat kita menutup kalender, ada saudara-saudara kita yang masih berjibaku dengan sisa bencana, kehilangan rumah, harta, bahkan mata pencaharian.

Bencana yang datang seketika, membuat banyak dari mereka jatuh ke kondisi serba kekurangan, bahkan tak mampu memenuhi kebutuhan paling dasar. Dalam Islam, kondisi ini menjadikan mereka termasuk golongan yang berhak menerima zakat.

Zakat sahabat bukan sekadar angka yang berpindah tangan. Ia menjadi penopang hidup, penguat langkah, dan awal bagi mereka untuk kembali pulih.

Sebelum tahun ini benar-benar berakhir, yuk sempurnakan akhir tahun dengan menunaikan zakat melalui Ulil Albab. Membersihkan harta, menenangkan jiwa, dan menguatkan sesama.

Salurkan zakat sahabat melalui:
Mandiri: 106-000-671617-2
BSI: 7015404668
BNI: 1493 47965
A.N. Yayasan Ulil Albab

Konfirmasi transfer:
0813 7696 5858

27 tahun bukan perjalanan singkat. Ia dibangun dari langkah-langkah kecil, niat baik, dan kepercayaan banyak sahabat.Sej...
28/12/2025

27 tahun bukan perjalanan singkat. Ia dibangun dari langkah-langkah kecil, niat baik, dan kepercayaan banyak sahabat.

Sejak 28 Desember 1998, Ulil Albab hadir untuk menebar rahmah dan memandirikan dhuafa. Dari dakwah di pelosok, pendidikan untuk generasi harapan, layanan kesehatan, hingga respon cepat bencana dan krisis kemanusiaan.

Ada air bersih yang kini mengalir. Ada anak-anak yang kembali belajar dengan senyum. Ada mustahik yang perlahan berdiri lebih mandiri.

Milad ke-27 ini bukan soal usia. Tapi tentang amanah yang terus dijaga. Terima kasih sahabat, atas doa dan kepercayaan yang telah dititipkan kepada Ulil Albab. Mari lanjutkan kebaikan lebih luas, dan lebih berdampak. 🌱

27/12/2025

Alhamdulillah pada hari Minggu (14/12) kemarin tim Sahabat Pendidikan telah melakukan seleksi wawancara kepada para calon peserta beasiswa Be A Huffaz yang telah lolos seleksi berkas. Seleksi tersebut berlangsung dari pukul 09.30-17.30 WIB.

Seharian penuh, Masjid Taqwa Polonia menjadi saksi lahirnya harapan-harapan baru. Proses seleksi wawancara Be a Huffaz berlangsung khidmat dan penuh kesungguhan.

Para calon peserta mengikuti rangkaian seleksi mulai dari wawancara, tes hafalan, hingga tes menghafal cepat selama 10 menit. Bukan sekadar menguji kemampuan, tapi juga komitmen dan keteguhan langkah menjaga Al-Qur’an.

Di akhir sesi, tersimpan kesan dan pesan jujur dari para peserta tentang mimpi, perjuangan, dan doa agar bisa menjadi bagian dari keluarga Be a Huffaz.

Mari iringi ikhtiar mereka dengan doa dan dukungan terbaik, agar semakin banyak generasi penjaga Al-Qur’an lahir dari sini.

Sahabat, pernah nggak, ngomong sesuatu yang akhirnya disesali?Rasulullah ﷺ sudah ingatkan:“Satu kata tanpa dipikirkan bi...
27/12/2025

Sahabat, pernah nggak, ngomong sesuatu yang akhirnya disesali?

Rasulullah ﷺ sudah ingatkan:
“Satu kata tanpa dipikirkan bisa menjatuhkan seseorang ke dalam neraka yang dalamnya sejauh timur dan barat.” (HR. Bukhari & Muslim)

Yuk, pause sebelum bicara.
Karena lisan kita bisa jadi jalan kebaikan... atau justru sebaliknya.

Tingkatkan Sedekah di Hari Jum’at 🌙Hari Jum’at adalah hari yang istimewa dan penuh keberkahan. Di dalamnya terdapat wakt...
26/12/2025

Tingkatkan Sedekah di Hari Jum’at 🌙

Hari Jum’at adalah hari yang istimewa dan penuh keberkahan. Di dalamnya terdapat waktu yang mustajab untuk memanjatkan doa, pahala yang dilipatgandakan, serta peluang besar untuk memperoleh rahmat Allah SWT. Jangan biarkan hari penuh kemuliaan ini berlalu tanpa kebaikan.

Hidupkan harimu dengan sedekah. Sekecil apa pun yang kau berikan, besar nilainya di sisi Allah. Bersedekah di hari Jum’at bukan hanya tentang memberi, tetapi juga tentang menumbuhkan rasa syukur kepada Allah dan sesama manusia.

Rasulullah ﷺ bersabda:
“Sedekah pada hari Jum’at lebih utama dibandingkan sedekah pada hari-hari lainnya.”

Jadikan Jum’at sebagai hari untuk berbagi, menebar kebaikan, dan menumbuhkan keberkahan dalam hidup kita.

Salurkan sedekah terbaik sahabat melalui:
Mandiri: 106-000-671617-2
BSI: 7015404668
BNI: 1493 47965
a.n. Yayasan Ulil Albab

konfirmasi bit.ly/AdminUA

Sahabat, gajian sudah cair?Yuk, jangan lupa tunaikan zakatnya.Karena di balik setiap rezeki yang kita terima, ada hak or...
25/12/2025

Sahabat, gajian sudah cair?

Yuk, jangan lupa tunaikan zakatnya.
Karena di balik setiap rezeki yang kita terima, ada hak orang lain yang harus kita salurkan.

Dengan zakatmu, ada senyum yang terukir, ada harapan yang kembali hidup, dan doa-doa tulus yang mengiringi langkahmu.

Tunaikan zakat sekarang
Mandiri: 106 000 671617 2
BSI: 7015404668
BNI: 1493 47965
a.n. Yayasan Ulil Albab

Konsultasi Zakat :
0813 7696 5858

H-55 Ramadhan.Ujian datang lebih dulu.Per 23 Desember 2025, bencana di Sumatera telah merenggut 1.107 jiwa, melukai 6.98...
24/12/2025

H-55 Ramadhan.
Ujian datang lebih dulu.

Per 23 Desember 2025, bencana di Sumatera telah merenggut 1.107 jiwa, melukai 6.982 orang, dan membuat 175 orang masih dinyatakan hilang.

Di saat kita bersiap menyambut bulan suci, ribuan saudara kita masih bergulat dengan duka, kehilangan, dan puing-puing harapan.

Inilah waktunya sahabat mengambil peran. Sedekah hari ini bisa menjadi kekuatan mereka untuk bertahan, dan jalan agar pemulihan bisa dimulai lebih cepat. Salurkan donasi terbaik sahabat melalui:
Mandiri: 106-000-671617-2
BSI: 7015404668
BNI: 1493 47965
A.N. Yayasan Ulil Albab

Konfirmasi transfer:
0813 7696 5858

Mari sambut Ramadhan dengan aksi nyata. Karena kepedulian tak pernah menunggu waktu yang sempurna.

Address

Pekanbaru

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Ulil Albab posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Share