Pontianak Times

Pontianak Times Bukan Berita Biasa

Pernah dengar istilah "Toxic Relationship" dalam skala antarnegara? Kalau iya, hubungan Amerika Serikat (AS) dan Iran ad...
15/01/2026

Pernah dengar istilah "Toxic Relationship" dalam skala antarnegara? Kalau iya, hubungan Amerika Serikat (AS) dan Iran adalah juaranya. Memasuki awal 2026, tensi keduanya bukan cuma soal adu mulut di PBB, tapi sudah masuk ke level yang bisa bikin dunia "mati lampu".

Yuk, kita bedah kenapa konflik ini bukan cuma soal mereka, tapi soal kita semua.

Bayangkan dua sahabat yang jadi musuh bebuyutan. Dulu, Iran adalah "bestie" AS di Timur Tengah di bawah kepemimpinan Shah. Tapi plot twist terjadi di 1979 (Revolusi Islam). Sejak itu, hubungan mereka putus total.

AS melihat Iran sebagai ancaman nuklir, sementara Iran melihat AS sebagai raksasa yang s**a ikut campur urusan rumah tangga orang lain. Dendam ini makin "berkarat" dan puncaknya di 2025-2026 ini, diplomasi mereka benar-benar berada di titik nadir.

lanjutkan membaca, kunjungi

Pernah dengar istilah "Toxic Relationship" dalam skala antarnegara? Kalau iya, hubungan Amerika Serikat (AS) dan Iran adalah juaranya.

Sambas – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Sambas kembali menorehkan prestasi dalam pemberantasan peredaran ...
14/01/2026

Sambas – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Sambas kembali menorehkan prestasi dalam pemberantasan peredaran gelap narkotika.

Dalam operasi yang digelar, Selasa (13/1/2026), polisi berhasil mengamankan dua pria yang diduga kuat sebagai pengedar sabu dan ekstasi di wilayah Kecamatan Sambas.

Penangkapan ini bermula dari laporan masyarakat yang resah akan adanya aktivitas mencurigakan terkait peredaran barang haram di lingkungan mereka.

Tersangka pertama, seorang pria berinisial H alias D (40), diamankan petugas sekitar pukul 15.30 WIB di halaman sebuah rumah di Desa Semangau, Kecamatan Sambas.

lanjutkan membaca..
https://pontianak-times.co.id/polres-sambas-bongkar-jaringan-narkoba-dua-pria-diringkus/
kunjungi TikTok
https://www.tiktok.com/
https://www.tiktok.com/.times

Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Sambas kembali menorehkan prestasi dalam pemberantasan peredaran gelap narkotika.

14/01/2026

Abrasi pantai penyebabnya. Berkali-kali jembatan dibangun pun, tetap akan kembali hancur. Bupati Sambas H Satono siapkan solusi permanen Jembatan Matang Danau Kecamatan Paloh.

Bupati Sambas, H. Satono, menyiapkan solusi permanen pembagunan Jembatan Matang Danau yang nyaris roboh terdampak abrasi...
14/01/2026

Bupati Sambas, H. Satono, menyiapkan solusi permanen pembagunan Jembatan Matang Danau yang nyaris roboh terdampak abrasi.

Pernyataan ini dikemukakan Satono, Selasa (13/1/2026) saat bersama Wakil Bupati Heroaldi Djuhardi Alwi meninjau langsung kondisi Jembatan Matang Danai di Dusun Matang Putus, Desa Matang Danau, Kecamatan Paloh.

Peninjauan ini sebagai respons cepat atas laporan masyarakat terkait terjangan gelombang laut yang kian mengancam pemukiman dan akses transportasi warga.

lanjutkan membaca..
https://pontianak-times.co.id/dihantam-abrasi-satono-siapkan-solusi-permanen-jembatan-matang-danau/
kunjungi TikTok
https://www.tiktok.com/
https://www.tiktok.com/.times

Bupati Sambas, H. Satono, menyiapkan solusi permanen pembagunan Jembatan Matang Danau yang nyaris roboh terdampak abrasi.

Sambas – Bupati Sambas, H. Satono, meresmikan hasil revitalisasi pembangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Sempalai, Keca...
14/01/2026

Sambas – Bupati Sambas, H. Satono, meresmikan hasil revitalisasi pembangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Sempalai, Kecamatan Sebawi, Kabupaten Sambas, Selasa (13/1/2026).

Peresmian ini menjadi komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas sarana pendidikan di wilayah tersebut. Dalam kegiatan tersebut, Bupati Satono didampingi Wakil Bupati Sambas Heroaldi Djuhardi Alwi, Ketua DPRD Sambas Abu Bakar, serta jajaran Forkopimda Kabupaten Sambas.

Acara peresmian ditandai pemotongan pita secara simbolis yang dilanjutkan dengan peninjauan langsung ke berbagai fasilitas sekolah. Bupati bersama rombongan mengecek kesiapan bangunan mulai dari ruang kelas, ruang guru, perpustakaan, hingga fasilitas sanitasi (WC).

lanjutkan membaca..
https://pontianak-times.co.id/satono-resmikan-sdn-3-sempalai-janji-tambah-sarpras/

kunjungi TikTok
https://www.tiktok.com/
https://www.tiktok.com/.times

Bupati Sambas, H. Satono, meresmikan hasil revitalisasi pembangunan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 3 Sempalai, Kecamatan Sebawi, Selasa (13/1/2026).

14/01/2026

Cerita dibalik munculnya demo tandingan pegiat anti korupsi di Singkawang.

Sambas – Komite Mahasiswa Kabupaten Sambas (KMKS) menggelar sosialisasi paham radikalisme bertajuk “Kenali, Tolak dan Ce...
13/01/2026

Sambas – Komite Mahasiswa Kabupaten Sambas (KMKS) menggelar sosialisasi paham radikalisme bertajuk “Kenali, Tolak dan Cegah Radikalisme di Kabupaten Sambas,” Senin (12/1/2026).

Kegiatan ini dilaksanakan di Aula SMKN 1 Pemangkat dan turut dihadiri oleh Kepala SMKN 1 Pemangkat, Ketua Umum KMKS Azwar Abu Bakar, serta perwakilan Universitas Muhammadiyah Pontianak.

Ketua Panitia, Agim, mengungkapkan fakta mengkhawatirkan sepanjang tahun 2025 ditemukan siswa tingkat SMP dan SMA yang terpapar paham bertentangan dengan Pancasila, khususnya paham Neo-Nazi di Kalimantan Barat.

lanjutkan membaca..
https://pontianak-times.co.id/kmks-gelar-sosialisasi-paham-radikalisme/

kunjungi TikTok
https://www.tiktok.com/
https://www.tiktok.com/.times

Komite Mahasiswa Kabupaten Sambas menggelar sosialisasi paham Radikalisme bertajuk “Kenali, Tolak dan Cegah Radikalisme di Kabupaten Sambas,” Senin (12/1/2026).

Sambas – Kabar gembira bagi masyarakat Jawai Selatan dan para wisatawan. Bupati Sambas, H. Satono, secara resmi meresmik...
13/01/2026

Sambas – Kabar gembira bagi masyarakat Jawai Selatan dan para wisatawan. Bupati Sambas, H. Satono, secara resmi meresmikan Jembatan Bailey Ramayadi, Selasa (13/1/2026).

Jembatan Bailey Ramayadi berlokasi di Desa Jawai Laut, Kecamatan Jawai Selatan. Jembatan ini memiliki peran strategis karena menjadi akses utama menuju destinasi wisata populer, Batu Lapak.

Kehadiran infrastruktur baru ini diharapkan dapat mendongkrak konektivitas dan ekonomi lokal di sektor pariwisata. Jembatan penghubung ini dibangun dengan spesifikasi teknis yang kokoh untuk memastikan keamanan pengguna jalan.

lanjutkan membaca..
https://pontianak-times.co.id/akses-wisata-batu-lapak-makin-lancar-bupati-satono-resmikan-jembatan-bailey-ramayadi/
kunjungi TikTok
https://www.tiktok.com/
https://www.tiktok.com/.times

Kabar gembira bagi masyarakat Jawai Selatan dan para wisatawan. Bupati Sambas, H. Satono, secara resmi meresmikan Jembatan Bailey Ramayadi, Selasa (13/1/2026).

12/01/2026

Demo antikorupsi segera digelar. Pendemo tandingan siap menghadang. JPU dan terdakwa ajukan banding ke Pengadilan Tinggi. Walikotanya pilih lapor polisi adukan aktivis antikorupsi. Berakhir seperti apakah Singkawang?

Singkawang – Walikota Singkawang, Tjhai Chui Mie, resmi melaporkan sejumlah aktivis dan seniman ke Kepolisian Resor (Pol...
12/01/2026

Singkawang – Walikota Singkawang, Tjhai Chui Mie, resmi melaporkan sejumlah aktivis dan seniman ke Kepolisian Resor (Polres) Singkawang atas dugaan pencemaran nama baik melalui media sosial.

Pelaporan ini merupakan buntut dari unggahan kritik terkait kasus korupsi Hak Pengelolaan Lahan (HPL) Pasir Panjang.

Berdasarkan Surat Tanda Penerimaan Laporan Pengaduan (STPLP) nomor STPLP/06/I/2026, laporan tersebut dibuat Kamis, 8 Januari 2026. Tjhai Chui Mie mempersoalkan unggahan di beberapa akun media sosial yang menampilkan foto dirinya telah diedit mengenakan rompi berwarna pink dengan tulisan "Tahanan Korupsi Singkawang".

lanjutkan membaca..
https://pontianak-times.co.id/dikritik-kasus-korupsi-walikota-singkawang-polisikan-sejumlah-aktivis/
kunjungi TikTok
https://www.tiktok.com/
https://www.tiktok.com/.times

Walikota Singkawang, Tjhai Chui Mie, resmi melaporkan sejumlah aktivis dan seniman ke Polres Singkawang atas dugaan pencemaran nama baik melalui media sosial.

12/01/2026

Para aktivis gerakan antikorupsi singkawang bakal berkumpul [selasa, 13 Januari 2026]. Mereka akan mengajukan satu opsi kepada pihak Kejari Singkawang. Mengapa gerakan ini dibayangi oleh akai tandingan?

Address

Jalan Drive Wahidin S Komplek PU Jalur 1 Nomor B-2
Pontianak
78116

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Pontianak Times posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Pontianak Times:

Share