13/12/2024
📚 JANGANLAH MENCELA PENDOSA YG SUDAH TAUBAT KEPADA ALLAH
Al-Hasan al-Bashri رحمه الله berkata :
كانوا يقولون من رمي أخاه بذنب قد تاب إلى الله منه لم يمت حتى يبتليه الله به
"Para Sahabat berkata : "Siapa saja yang mencela saudaranya karena "dosa2nya", padahal saudaranya itu sudah bertaubat kepada Allah, maka Pencela itu tdk akan mati melainkan ia akan mengalami dosa (SEPERTI) Saudaranya Itu" (Ash-Shamtu wa Adabul Lisaan hal 165 oleh Ibnu Abid Dunya)
Ibrahim an-Nakha’i رحمه الله berkata :
إني لأرى الشيء أكرهه، فما يمنعني أن أتكلّم فيه إلا مخافة أن أُبتلى بمثله
"Aku melihat sesuatu yang aku tdk s**a, maka tidak ada yang 'menahanku' untuk berkomentar (yaitu "membicarakannya") kecuali karena aku 'khawatir' (nanti) aku yang akan ditimpakan (maksiat) seperti itu" (Syu'abul Iman V/315)
Saudaraku! Hendaknya kita Berhati-hati dalam Berkomentar, baik di masyarakat ataupun di sosial media Tentang Dosa2 yg telah dilakukan oleh seorang muslim.
"Tidakkah takut" bahwa mencela orang yang telah bertaubat itu akan diberikan Balasan bahwa ia pun akan melakukan perbuatan dosa & maksiat yang sama !
✍ Ustadz Najmi Umar Bakkar