Info.jempang

Info.jempang info.jempang, berita informasi

26/10/2025

Kita akan memulai dari kampung lempunah dan setelah itu kita akan memulai di kampung kampung lain, untuk shot lamin lamin di seluruh kecamatan Jempang. Ditunggu ya kehadiran admin.

INFO! Krisantus Dominikus Werong Lubur alias Santos dibekuk tim Gabungan Jatanras Polresta Samarinda dan Unit Reskrim Po...
26/10/2025

INFO! Krisantus Dominikus Werong Lubur alias Santos dibekuk tim Gabungan Jatanras Polresta Samarinda dan Unit Reskrim Polsekta Samarinda Kota di Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah

Sisa 2 DPO Lagi

Camp Baru makin ramai — penduduk bertambah, arus keluar-masuk orang setiap hari terus meningkat. Tapi sayangnya… sampai ...
26/10/2025

Camp Baru makin ramai — penduduk bertambah, arus keluar-masuk orang setiap hari terus meningkat. Tapi sayangnya… sampai hari ini, belum ada satu pun tempat pemberhentian bus yang layak di wilayah ini.

Setiap kali bus berhenti, penumpang harus turun di pinggir jalan.
Tanpa tempat teduh, tanpa keamanan, tanpa ketertiban.
Padahal, terminal bukan sekedar tempat naik-turun penumpang, tapi juga pusat pergerakan ekonomi rakyat.

Bayangkan kalau ada terminal resmi di Camp Baru:

Pedagang kecil bisa berjualan dengan nyaman.

Transportasi lebih tertata, tidak semrawut.

Warga luar lebih mudah datang, dan Camp Baru makin hidup.

Sudah saatnya kita bersuara bersama.
Camp Baru butuh terminal — bukan nanti, tapi sekarang.

Bareskrim Polri membuka hotline pengaduan bagi masyarakat terkait peredaran dan penyalahgunaan narkoba. Kabareskrim Polr...
25/10/2025

Bareskrim Polri membuka hotline pengaduan bagi masyarakat terkait peredaran dan penyalahgunaan narkoba. Kabareskrim Polri, Komjen Pol. Drs. Syahardiantono, M.Si., menyampaikan bahwa masyarakat yang memiliki informasi tentang peredaran narkoba bdapat melaporkannya melalui saluran hotline yang telah disediakan. Wujud nyata komitmen Polri untuk dan Berantas Tindak Kejahatan narkoba dari hulu ke hilir.

24/10/2025
.Perjuangan Gubernur Kalimantan Timur H Rudy Mas’ud (Harum) dan Wakil Gubernur H Seno Aji dalam membangun infrastruktur ...
23/10/2025

.
Perjuangan Gubernur Kalimantan Timur H Rudy Mas’ud (Harum) dan Wakil Gubernur H Seno Aji dalam membangun infrastruktur jalan mulai menunjukkan hasil nyata. Selain jalur Kutai Barat (Kubar)–Mahakam Ulu (Mahulu) yang akan ditingkatkan, pemerintah pusat juga mengalokasikan dana APBN untuk peningkatan kualitas ruas jalan dari batas Kukar–Kubar hingga Sendawar, Kutai Barat.

Saat meninjau jalan nasional di Simpang Blusuh, Kutai Barat, Senin (20/10/2025), Wagub Seno Aji menyampaikan bahwa saat ini tengah berlangsung proses tender untuk peningkatan jalan Simpang Blusuh–Simpang Damai–Simpang Barong–Sendawar dengan pagu alokasi APBN sebesar Rp225 miliar melalui proyek tahun jamak 2025–2027. Pekerjaan diperkirakan dimulai pada pertengahan November 2025.

Menurut Wagub, peningkatan ruas Simpang Blusuh–Sendawar akan memberi dampak positif bagi masyarakat. Kondisi jalan yang selama ini rusak dan berlubang akan diperbaiki sehingga akses menuju Rumah Sakit Harapan Insan Sendawar menjadi lebih mudah dan nyaman.

“Kami harap masyarakat yang akan berobat bisa lebih cepat sampai ke rumah sakit terbesar di Kutai Barat ini,” ujarnya.

Selain ruas tersebut, peningkatan jalan dari batas Kukar–Kubar hingga Simpang Blusuh diusulkan dalam proyek tahun 2026 dengan pagu Rp77 miliar dari APBN. Sementara pembangunan jalur Simpang Blusuh hingga batas Kalimantan Tengah disiapkan dengan anggaran Rp150 miliar.

“Kita targetkan hingga 2027 kondisi jalan jauh lebih baik, bebas debu, dan waktu tempuh lebih cepat, terutama untuk angkutan logistik,” jelas Wagub.

Sehari sebelumnya, Wagub juga meninjau akses perbatasan di STA 41 Tering (Kubar)–Ujoh Bilang (Mahulu). Jalan nonstatus ini dibangun melalui kolaborasi APBD Kaltim dan APBN dengan total pagu Rp459 miliar untuk proyek tahun jamak 2025–2027.

“Saya dan Pak Gubernur ingin pembangunan infrastruktur merata dan berkeadilan agar masyarakat pedalaman juga bisa menikmati jalan yang mantap,” tutup Seno Aji. (sul/her/adpimprovkaltim)

Foto: Hudais TP

setda.kaltimprov.go.id



Kabar Terkini: Kecelakaan di Jalan Poros Bentian Tanpa Korban JiwaSebuah kecelakaan baru saja terjadi di jalan poros Ben...
21/10/2025

Kabar Terkini: Kecelakaan di Jalan Poros Bentian Tanpa Korban Jiwa

Sebuah kecelakaan baru saja terjadi di jalan poros Bentian. Insiden ini melibatkan sebuah truk CPO. Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Meski begitu, peristiwa ini tetap menjadi pengingat penting agar para pengendara selalu berhati-hati di jalur tersebut.

21/10/2025
21/10/2025

Penyerapan anggaran diKutai Barat sudah dilirik oleh Pak Purbaya

Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menyoroti lambatnya realisasi belanja Anggaran Pendapatan dan Belanja Dae...
21/10/2025

Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menyoroti lambatnya realisasi belanja Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) hingga kuartal III-2025. Akibatnya, dana pemerintah daerah (Pemda) menumpuk besar-besaran di perbankan.

Sebanyak 15 Pemda tercatat memiliki simpanan dana tertinggi di bank dengan total mencapai Rp 234 triliun.

Salah satu daerah yang disorot adalah Kabupaten Kutai Barat (Kubar), Kalimantan Timur. Kutai Barat masuk dalam 7 besar penimbun dana terbanyak dengan simpanan mencapai Rp 3,2 triliun.

“Rendahnya serapan ini membuat uang Pemda nganggur di bank sampai Rp 234 triliun. Jadi bukan soal uangnya tidak ada, tapi soal kecepatan eksekusi,” kata Purbaya di Kantor Kemendagri, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2025).

Belanja Modal Anjlok 31%

Menkeu memaparkan, realisasi belanja APBD per September 2025 baru mencapai Rp 712,8 triliun atau 51,3% dari total pagu Rp 1.389 triliun.

Angka serapan ini bahkan turun 13,1% dibanding periode yang sama tahun lalu. Kondisi ini dinilai Purbaya menandakan perputaran ekonomi daerah berjalan lambat.

Data menunjukkan, belanja modal tercatat hanya Rp 58,2 triliun. Angka ini anjlok lebih dari 31%. Sementara belanja barang dan jasa juga turun 10,5%.

“Ini harus jadi perhatian. Belanja modal itu yang langsung berdampak ke pembangunan dan lapangan kerja,” tegasnya.

Purbaya meminta seluruh kepala daerah untuk mempercepat realisasi belanja, terutama belanja produktif, serta tidak menumpuk dana di kas atau deposito.

“Uang daerah jangan mengendap. Gunakan secara bijak dan tepat waktu. Kepercayaan publik adalah modal utama,” ujarnya.

Daftar 15 Pemda dengan Simpanan Terendap di Bank

Berikut daftar 15 Pemda dengan simpanan tertinggi di perbankan, di mana Kutai Barat menempati posisi ke-7:

DKI Jakarta – Rp 14,6 triliun
Jawa Timur – Rp 6,8 triliun
Kota Banjarbaru – Rp 5,1 triliun
Kalimantan Utara – Rp 4,7 triliun
Jawa Barat – Rp 4,1 triliun
Kabupaten Bojonegoro – Rp 3,6 triliun
Kabupaten Kutai Barat – Rp 3,2 triliun
Sumatera Utara – Rp 3,1 triliun
Kabupaten Kepulauan Talaud – Rp 2,6 triliun
Kabupaten Mimika – Rp 2,4 triliun
Kabupaten Badung – Rp 2,2 triliun
Kabupaten Tanah Bumbu – Rp 2,11 triliun
Bangka Belitung – Rp 2,10 triliun
Jawa Tengah – Rp 1,9 triliun
Kabupaten Balangan – Rp 1,8 triliun

Address

Kec. Jempang
Samarinda
75773

Website

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Info.jempang posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Share