Florespedia.id

Florespedia.id Contact information, map and directions, contact form, opening hours, services, ratings, photos, videos and announcements from Florespedia.id, News & Media Website, Sikka.

Portal berita florespedia.id merupakan media online yang 100 persen mengangkat isu-isu berbasis lokal kedaerahan dengan model penulisan yang tidak sekedar informatif, lebih dari itu menampilkan data sekaligus infografis.

31/12/2025

Sikka-Pelantikan jabatan Pimpinan Tinggi Pratama lingkup Pemkab Sikka diawali dengan pembacaan naskah pelantikan dan pelaksanaan pelantikan oleh Bupati Sikka, Juventus Prima Yoris Kago.

Pelantikan ini berlangsung di Aula Egon Kantor Bupati Sikka, pada Rabu (31/12/2025) pagi.

Susunan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik yakni:
1.Kepala Dinas Perikanan Kab.Sikka
2.Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kab.Sikka
3.Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kab.Sikka
4.Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kab.Sikka
5.Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kab.Sikka
6.Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kab.Sikka
7.Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah Kab.Sikka
8.Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kab.Sikka
9.Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kab.Sikka
10.Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan
11. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Sikka
12. Inspektur Kabupaten Sikka
13. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sikka
14. Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sikka
15. Asisten Administrasi Umum Setda Sikka
16. Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi Usaha Menengah Kab.Sikka
17. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kab.Sikka.

Deretan Pemain Terbaik Turnamen Voli Bupati Cup 2025: Dio Bersinar, Nita Sabet Dua GelarSikka-Turnamen bola voli antar k...
23/11/2025

Deretan Pemain Terbaik Turnamen Voli Bupati Cup 2025: Dio Bersinar, Nita Sabet Dua Gelar

Sikka-Turnamen bola voli antar kecamatan memperebutkan Bupati Cup 2025 telah usai. Dari 19 kecamatan yang ikut berpartisipasi, Kecamatan Nele berhasil keluar sebagai juara usai mengalahkan Nita dengan skor 3-2. Sementara di posisi ke tiga di raih kecamatan Waigete yang mengalahkan Kewapante 3-0.

Pertandingan yang dilakukan di lapangan voli Gelora Samador - Maumere pada Sabtu, 22 November 2025 ini pun melahirkan beberapa pemain yang mendapatkan penghargaan khusus.

Di tempat pertama, penghargaan diberikan kepada Dio sebagai pemain terbaik di turnamen Bupati Cup 2025. Nama Dio sebenarnya tidak asing bagi penggemar voli di Kabupaten Sikka. Pemain yang melanglangbuana di beberapa turnamen voli di NTT ini tampil maksimal dalam setiap laga. Spike keras dari sisi sayap maupun back attack yang sempurna selalu menyelamatkan Nele di poin-poin krusial. Ia membawa tim Nele sebagai salah satu tim yang tidak pernah kalah dalam turnamen itu.

Penghargaan berikutnya diberikan kepada Brian sebagai spike terbaik Bupati Cup 2025. Memiliki spike tajam dan keras yang selalu berakhir di garis serang lawan membuat pelajar SMK Sint Gabriel Maumere itu pantas mendapatkan penghargaan. Ia membawa timnya meraih posisi tiga di turnamen tersebut setelah menang atas Kewapante.

Dua perwakilan dari Nita menyabet setter dan libero terbaik Bupati Cup 2025. Efron yang dinobatkan menjadi setter terbaik memang tampil gemilang bersama Nita sepanjang turnamen.

Begitu juga Yeri yang meraih libero terbaik. Yeri bekerja keras selama pertandingan melawan Nele. Ia selalu ada di setiap lini untuk menyelamatkan spike maupun bola-bola kecil dari Nele.

23/11/2025

Ketua Panitia: Bupati Cup 2025 Berjalan Sukses dan Lancar Berkat Kerja Sama Semua Pihak

Ketua Panitia turnamen voli Bupati Cup 2025, Tartianus Albert mengucapkan terimakasihnya kepada sejumlah pihak yang telah membantu kelancaran turnamen voli antar kecamatan hingga dapat berjalan dengan lancar.

Ia juga berterimakasih kepada pihak keamanan dari Polres Sikka dan Pomal yang telah mengamankan jalannya pertandingan sehingga pertandingan dapat berjalan dengan aman dan tertib.

Selain itu ia mengapresiasi penonton yang mampu menjaga keamanan dan ketertiban selama turnamen sehingga sama sekali tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Turnamen voli Bupati Cup 2025 menjawab kerinduan para penggemar voli di Kabupaten Sikka sehingga animo penonton sangat besar sekali. Meski demikian, mereka mampu menjaga ketertiban sehingga pertandingan berjalan mulus dari awal hingga final hari ini," ungkap Tartianus Albert.

23/11/2025

Dalam upaya meningkatkan kualitas ikat tenun berbahan pewarna alam, KPS Hoder Ruha Nukak, Desa Wairbleler, menggelar pelatihan pencelupan benang bagi para ibu penenun.

Pelatihan ini tidak hanya mengajarkan teknik pewarnaan yang tepat, tetapi juga mendorong pemanfaatan bahan-bahan alam dari lingkungan sekitar.

Ketua Kelompok Ikat Tenun KPS Hoder Ruha Nukak, Yosefina Nona, memberikan penjelasan mengenai tujuan dan manfaat pelatihan ini bagi kelompok dan para penenun. Berikut wawancaranya.

23/11/2025

Ketua KPS Hoder Ruha Nukak: Pelatihan Pewarna Alam Tingkatkan Kualitas Tenun Ibu-Ibu

Penjelasan dari Ketua KPS Hoder Ruha Nukak, Eliseus Loku terkait pelatihan bahan pewarna alam ikat tenun yang diikuti oleh ibu-ibu anggota kelompoknya.

Pelatihan yang berlangsung di Sekretariat KPS Hoder Ruha Nukak, Desa Wairbleler, Kecamatan Waigete, Kabupaten Sikka ini diikuti ibu-ibu penenun dengan antusias.

Sejak Kamis (20/11/2025) siang hingga menjelang sore, para ibu-ibu anggota kelompok tekun mengikuti pelatihan pencelupan benang dengan pewarna alami, sebuah keterampilan penting dalam menghasilkan tenun berkualitas tinggi.

Pelatihan ini merupakan bagian dari dukungan Program Perhutanan Sosial FP V, yang mendorong pemberdayaan perempuan sekaligus memaksimalkan potensi tanaman hutan yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan pewarna alami.

23/11/2025

Video: Dari Hutan ke Kain Tenun: Semangat Ibu-Ibu KPS Hoder Ruha Nukak Kuasai Teknik Pencelupan Pewarna Alam

Sikka- Suasana penuh semangat terlihat di Kelompok Usaha Tenun Ikat KPS Hoder Ruha Nukak, Desa Wairbleler, Kecamatan Waigete, Kamis (20/11/2025).

Sejak siang hingga menjelang sore, para ibu-ibu anggota kelompok tekun mengikuti pelatihan pencelupan benang dengan pewarna alami—sebuah keterampilan penting dalam menghasilkan tenun berkualitas tinggi.

Pelatihan ini merupakan bagian dari dukungan Program Perhutanan Sosial FP V, yang mendorong pemberdayaan perempuan sekaligus memaksimalkan potensi tanaman hutan yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan pewarna alami.

Yang membuat kegiatan ini semakin menarik, instruktur yang hadir bukanlah penenun biasa. Kristianus, seorang laki-laki yang telah 10 tahun berkecimpung dalam dunia tenun ikat berbahan pewarna alam, berbagi ilmu dan teknik yang telah ia kuasai selama bertahun-tahun.

Dalam sesi praktik, Kristianus tampak sabar dan detail menjelaskan setiap langkah, mulai dari pemilihan bahan pewarna, proses perebusan, hingga teknik pencelupan agar warna lebih kuat dan tahan lama. Ibu-ibu peserta pun terlihat antusias bertanya dan mencoba langsung seluruh proses pencelupan.

Pelatihan ini diharapkan menjadi dorongan baru bagi KPS Hoder Ruha Nukak untuk terus menghasilkan karya tenun berkualitas, sembari menjaga keterhubungan dengan alam dan kekayaan hayati di sekitar mereka.

13/11/2025

Mental merupakan salah satu kunci penting dalam sebuah pertandingan. Mengalahkan Kewapante merupakan target utama tim demi menjaga asa lolos ke putaran final, kata Efron, salah satu pemain muda Nita yang tampil cemerlang dalam setiap laga di turnamen bola voli Bupati Cup 2025.

Efron sadar bahwa lawan selanjutnya adalah tim-tim terbaik Kabupaten Sikka, maka mereka perlu mempersiapkan fisik dan mental. Ia juga merasa perlu mendapat dukungan dari warga Kecamatan Nita.

Oleh karena itu, ia sangat berterima kasih untuk kesediaan warga Nita yang sudah menyempatkan waktu untuk menonton setiap pertandingan dari babak penyisihan hingga lolos ke semifinal.

"Kami akan berikan yang terbaik," ujar Efron singkat.

13/11/2025

Tim bola voli Kecamatan Doreng gugur di fase delapan besar turnamen Bupati Cup 2025 menghadapi Kecamatan Nita, Rabu, 12 November 2025 di lapangan voli Gelora Samador - Maumere.

Kapten tim Kecamatan Doreng, Achos mengatakan meski kalah dalam pertandingan tersebut, perjalanan timnya menunjukkan trend positif dari tahun ke tahun dalam setiap turnamen yang digelar selama ini.

Biasanya tim Doreng gugur terlebih dahulu pada babak penyisihan grub, namun kali ini bisa bertanding hingga delapan besar.
"Kami telah memberikan yang terbaik bagi tim. Di turnamen berikutnya target kami sampai putaran final."

13/11/2025

Tim voli Kecamatan Kewapante akan menghadapi Nita pada babak semi-final setelah menang melawan Waiblama dengan skor 3-1. Kemenangan ini menjadi motivasi bagi pemain Kewapante untuk pertandingan selanjutnya.

Menurut Bertho, salah satu pemain Kewapante, Nita adalah tim kuat yang diisi pemain-pemain hebat. Maka dari itu mereka perlu mempersiapkan diri dengan baik. Kekompakan tim menjadi kunci utama dalam menghadapi Nita nantinya.

13/11/2025

Gagal melaju ke semi-final turnamen bola voli Bupati Cup 2025, tim voli Kecamatan Waiblama siap berbenah untuk menjemput turnamen berikutnya di tahun 2026.

Antusiasme pemain muda Waiblama untuk turut berpartisipasi dalam gelaran turnamen voli ini patut di apresiasi karena merupakan tim yang baru berlaga pertama kali dalam even olahraga besar di Kabupaten Sikka.

Jelo mewakili pemain muda Waiblama mengucapkan terima kasih untuk Bupati yang telah menyelenggarakan turnamen ini.

Mereka berharap, turnamen seperti ini rutin digelar sehingga dapat memantik motivasi bagi para pemain muda dari berbagai kecamatan agar bisa berkompetisi dalam bidang olahraga sekaligus menyalurkan bakat di bidang bola voli.

Kata Jelo, meskipun gagal ke semi-final setelah kalah melawan Kewapante dengan skor 1-3, mereka tetap bangga karena telah berkompetisi dengan sehat dalam setiap pertandingan.

"Tak ada target tertentu tetapi akhirnya bisa berada di babak delapan besar itu luar biasa. Terima kasih untuk masyarakat Waiblama yang telah mendukung kami meskipun harus menempuh perjalanan jauh. Tahun depan kami siap tampil lagi."

13/11/2025

Dalam laga perebutan tiket ke semifinal turnamen voli Bupati Cup 2025, tim Kecamatan Waiblama harus mengubur mimpinya untuk lolos ke semifinal setelah kalah 1-3 dari tim voli Kecamatan Kewapante.

Pelatih Waiblama, Donatus Lewar mengatakan lawan yang dihadapi pada laga knock-out delapan besar ini adalah lawan kuat yang merupakan tim unggulan di Bupati Cup 2025.

Sebagai tim pendatang baru, Donatus mengapresiasi tim-nya bisa berlaga hingga delapan besar. Ini menjadi catatan penting bagi tim-nya untuk lebih maksimal mempersiapkan diri untuk turnamen tahun depan.

"Tahun depan kami akan datang lagi dengan target-target tertentu. Ini sebagai awal pencapaian kami karena baru pertama kali ikut turnamen besar."

13/11/2025

Kecamatan Kewapante mengamankan satu satu tiket penting menuju semifinal bola voli Bupati Cup 2025 setelah menang 3-1 melawan tim Kecamatan Waiblama, Rabu, 12 November 2025.

Kewapante akan bertemu Kecamatan Nita yang lebih dahulu berada di semifinal usai mengalahkan Kecamatan Doreng.
Rudi Nong, pelatih dari tim Kewapante mengatakan bahwa komitmen mereka untuk bermain di laga delapan besar sudah terjawab, kini akan fokus menuju laga krusial melawan tim Nita.

"Di atas kertas tim Nita bagus, tetapi saya harus percaya diri bahwa tim Kewapante juga bagus. Pola permainan dan juga strategi yang kami terapkan pada malam ini sudah kami buktikan. Kami menatap laga semifinal, optimis kami akan tampil maksimal untuk merebut tiket ke final," ujar Rudi Nong.

Pada laga melawan Waiblama, Kewapante unggul terlebih dahulu dua set pertama yakni 25-18, 25-10. Set ketiga diambil oleh Waiblama dengan skor 25-17. Set ke empat, Kewapante kembali meraih kemenangan dan menyudahi pertandingan dengan skor 25-11

Address

Sikka

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Florespedia.id posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Florespedia.id:

Share