Jatimupdate.id

Jatimupdate.id Media online yang memberikan informasi akurat, kredibel dan terpercaya.

Lamongan, Jatimupdate.id - Ribuan peserta memadati Alun-alun Kabupaten Lamongan pada Minggu pagi 14 Juli 2024 dalam rang...
14/07/2024

Lamongan, Jatimupdate.id - Ribuan peserta memadati Alun-alun Kabupaten Lamongan pada Minggu pagi 14 Juli 2024 dalam rangka mengikuti acara Mlaku Bareng ke-2 yang diselenggarakan oleh Keluarga Alumni Universitas Jember (KAUJE) Koordinator Daerah (Korda) Lamongan.

Acara yang dimulai pukul 06.00 WIB ini tidak hanya menjadi ajang olahraga bersama, tetapi juga disertai dengan santunan anak yatim dan pemeriksaan kesehatan gratis.

Hadir dalam acara tersebut Bupati Lamongan, Ketua Senat Universitas Jember, Ketua KAUJE Koordinator Wilayah (Korwil) Jawa Timur, serta Ketua KAUJE Korda Lamongan. Kehadiran mereka memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan yang bertujuan mempererat tali silaturahmi antara alumni Universitas Jember dan masyarakat setempat.

Bupati Lamongan DR. H. Yuhronur Effendi, MBA., dalam sambutannya mengapresiasi inisiatif KAUJE Korda Lamongan yang tidak hanya mengajak masyarakat untuk berolahraga, tetapi juga peduli terhadap anak yatim dan kesehatan masyarakat.

“Acara ini sangat positif karena selain kita sehat bersama, kita juga bisa berbagi dengan anak-anak yatim dan membantu masyarakat dengan pemeriksaan kesehatan gratis,” ujarnya.

Baca selengkapnya di www.jatimupdate.id atau mlalui link berikut

Mlaku Bareng ke-2 KAUJE Korda Lamongan: Kebersamaan, Kesehatan, dan Kepedulian Sosial https://jatimupdate.id/baca-8165-mlaku-bareng-ke2-kauje-korda-lamongan-kebersamaan-kesehatan-dan-kepedulian-sosial

Lamongan, Jatimupdate.id - Keluarga Alumni Universitas Jember (KAUJE) Korda Lamongan menggelar acara Gala Dinner pada Sa...
14/07/2024

Lamongan, Jatimupdate.id - Keluarga Alumni Universitas Jember (KAUJE) Korda Lamongan menggelar acara Gala Dinner pada Sabtu malam (13/7/2024) di Pendopo Kabupaten Lamongan.

Acara yang dimulai pukul 20.00 WIB ini dihadiri oleh sejumlah pejabat.

Bupati Lamongan Dr. H. Yuhronur Effendi, MBA., hadir sebagai tamu kehormatan dalam acara tersebut. Kehadirannya menunjukkan dukungan pemerintah daerah terhadap kegiatan alumni perguruan tinggi di Lamongan.

"Kami sangat mengapresiasi kontribusi alumni Universitas Jember dalam pembangunan Lamongan. Kegiatan ini menjadi bukti nyata semangat para alumni untuk terus berkarya bagi daerah." Ujar pria yang akrab disapa YES tersebut.

Baca selengkapnya di www.jatimupdate.id atau melalui link berikut

KAUJE Korda Lamongan Gelar Gala Dinner Bersama Bupati Lamongan di Pendopo Lokatantra https://jatimupdate.id/baca-8164-kauje-korda-lamongan-gelar-gala-dinner-bersama-bupati-lamongan-di-pendopo-lokatantra

Sebagai perusahaan ternama di bidang Otomotif, BMW Astra terus - menerus melakukan Inovasinya terhadap kendaraan ternama...
23/05/2024

Sebagai perusahaan ternama di bidang Otomotif, BMW Astra terus - menerus melakukan Inovasinya terhadap kendaraan ternama di indonssia, yakni BMW.

Oleh karena itu, BMW Astra meluanching First-Ever BMW i5 di Jawa Timur,pada Rabu ( 22/5/2024 ) .BMW i5 eDrive40 M Sport merupahkan BMW Seri 5 generasi ke-delapan dalam varian mesin full-listrik. Lebih dinamis, hadir dengan teknologi terbaru, dan tentunya ramah lingkungan.

Pada acara launching tersebut, dihadiri Kepala Cabang BMW Astra Surabaya Octa Wibowo dan Kepala Bengkel BMW Astra Surabaya Sularno.

Dalam paparannya Octa Wibowo menyampaikan, bahwa BMW Seri 5 adalah salah satu model favorit pelanggan di Jawa Timur. Model ini, menawarkan pengalaman berkendara yang lebih dinamis dari sebelumnya, menampilkan rangkaian inovasi digital dan untuk pertama kalinya, mesin penggerak full-listrik.

" Ini sebagai wujud komitmen BMW Astra sebagai diler BMW satu-satunya di Jawa Timur, hari ini kami hadirkan BMW i5 untuk pertama kalinya di Jawa Timur," papar Octa kepada wartawan pada acara konferensi pers. Rabu ( 22/5/2024 ).

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7644-bmw-astra-launching-first-ever-bmw-i5-inovasi-digital-pertama-dengan-mesin-penggerak-full-listrik

Komoditas Bawang Putih yang saat ini harganya kian mahal, kali ini Komisi Pengawas Persaingan Usaha ( KPPU ) mencoba men...
23/05/2024

Komoditas Bawang Putih yang saat ini harganya kian mahal, kali ini Komisi Pengawas Persaingan Usaha ( KPPU ) mencoba mengurai persoalan tersebut,hingga mengajak dari instansi terkait untuk mengevaluasi adanya Bawang Putih.

Bertajuk “ Bergejolaknya Harga Bawang Putih ” kegiatan tersebut digelar pada Selasa ( 21/5/2024 ) di Jakarta, KPPU mengundang Badan Pangan Nasional, Ombudsman RI, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI, Kementerian Pertanian RI, Kementerian Perdagangan RI, Ditjen Bea dan Cukai, akademisi, serta importir bawang putih untuk membahas fenomena tersebut.

Menurut Ketua KPPU M.Fanshurullah Asa, Evaluasi ini sebagai upaya untuk memberikan tranparansi kepada publik. Dan terungkap bahwa faktor ketergantungan pada impor dari negara tertentu, faktor cuaca, dan realisasi jadwal impor sebagai faktor penyebab tingginya harga bawang putih belakangan ini.

Kata M.Fanshurullah Asa, sebagaimana diketahui, bahwa KPPU belakangan ini aktif melakukan pemantauan atas harga dan ketersediaan bawang putih di Pasar secara Nasional.

Bahkan, Ketua KPPU sudah turun langsung di tujuh wilayah kerja untuk melakukan pengecekan komoditas bawang putih.

“Memang ada kecenderungan harga turun, namun kebanyakan masih tinggi. Kami mencari persoalannya apa dan dari mana. Rupanya, Harga Eceran Tertinggi (HET) masih menggunakan data Bapanas tahun 2019. Jadi kami mengumpulkan pihak-pihak terkait guna meningkatkan transparansi publik sekaligus menentukan posisi atau kebijakan internal KPPU atas persoalan tersebut,” ungkap Ifan, sapaan akrab Ketua KPPU.

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7642-harga-komoditas-bawang-putih-mahal-kppu-ajak-dinas-terkait-menguak-persoalan-harga

Ketua DPD Partai Golkar Surabaya Arif Fathoni menyebut bursa calon wakil walikota Surabaya begitu menarik, utamanya bagi...
23/05/2024

Ketua DPD Partai Golkar Surabaya Arif Fathoni menyebut bursa calon wakil walikota Surabaya begitu menarik, utamanya bagi masyarakat yang punya kepentingan untuk mendampingi Eri Cahyadi pada Pilkada Serentak 2024. 

Kendari begitu, Fathoni menegaskan, Partai Golkar Surabaya tidak bakal mendorong kadernya untuk mendampingi atau menjadi wakil walikota Eri Cahyadi.

"Yang menarik nama bursa cawawali, Karena wakilnya Eri yang akan didaftarkan 27 Agustus 2024, adalah super star dalam pemilukada. Jadi semua orang tertarik untuk jadi pendampingnya Mas Eri." kata Fathoni, Kamis (23/4).

Fathoni menjelaskan, ketidak tertarikan Golkar mendorong kader sebagai calon wakil walikota Eri Cahyadi lantaran sudah terbangun komitmen lahir batin untuk membangun kota pahlawan lebih baik.

"Jadi komitmen kami lahir batin dengan Mas Eri, bukan dengan wakilnya," tegas Fathoni.

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7641-pilwali-surabaya-2024-golkar-tidak-tertarik-dorong-kader-dampingi-eri-cahyadi

Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Anas Urbaningrum, Rabu (22/5/2024) menyampaikan pernyataan sikap resmi te...
23/05/2024

Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Anas Urbaningrum, Rabu (22/5/2024) menyampaikan pernyataan sikap resmi terkait kenaikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang dianggap meresahkan banyak mahasiswa dan keluarganya. Dalam pernyataannya, Anas menegaskan bahwa kenaikan UKT yang drastis berpotensi merusak akses ke pendidikan tinggi yang adil dan merata.

PKN memahami bahwa penyesuaian UKT mungkin diperlukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Namun, Anas Urbaningrum menekankan bahwa kenaikan tersebut harus mempertimbangkan keadaan ekonomi mahasiswa dan keluarganya.

"Kenaikan yang meroket jelas akan merusak keadilan akses terhadap pendidikan tinggi," ujar Anas.

Anas Urbaningrum mengkhawatirkan bahwa jika akses pendidikan tinggi semakin menyempit, kampus akan menjadi kemewahan yang hanya bisa dinikmati oleh anak-anak dari keluarga yang mampu secara ekonomi.

"Ini akan menciptakan ketidakadilan baru dalam bidang pendidikan, dimana hanya golongan ekonomi atas yang dapat menikmati pendidikan tersier," tambahnya.

Anas juga mengkritik argumen Menteri Pendidikan, Nadiem Makarim, yang menyatakan bahwa kenaikan UKT hanya berlaku untuk mahasiswa baru. Menurutnya, semua mahasiswa, baik baru maupun lama, memiliki hak yang sama untuk mendapatkan pendidikan yang adil.

"Tidak ada jaminan bahwa mahasiswa baru berasal dari keluarga yang lebih mampu secara ekonomi. Alasan Menteri Nadiem tidak relevan dalam konteks ini," tegas Anas.

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7639-pkn-desak-evaluasi-kebijakan-kenaikan-ukt-pendidikan-harus-terjangkau-untuk-semua

Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Kesehatan Provinsi mengirimkan 60 tenaga kesehatan yang tergabung dalam Tim...
23/05/2024

Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Kesehatan Provinsi mengirimkan 60 tenaga kesehatan yang tergabung dalam Tim Pelayanan Kesehatan (Yankes) Bergerak ke Pulau Raas, Kabupaten Sumenep, Madura pada tanggal 17-20 Mei 2024. Selama empat hari, tim ini berhasil melayani 563 masyarakat setempat dengan berbagai layanan kesehatan.

Penjabat Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, menegaskan bahwa Yankes Bergerak adalah wujud komitmen Pemprov Jatim dalam memberikan pelayanan kesehatan gratis, terutama di wilayah kepulauan. Program ini, yang telah menjadi ikon sejak 2019, bertujuan menjangkau daerah-daerah terpencil dan terluar Jawa Timur.

"Kepulauan Raas menjadi salah satu tujuan Pelayanan Kesehatan Bergerak tahun ini. Program ini bertujuan untuk memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat di daerah terpencil dan terluar Jatim," ujar Adhy pada Selasa (21/5). Untuk mencapai lokasi, tim harus menempuh perjalanan darat dan laut selama hampir 12 jam. Sesampainya di sana, mereka langsung memulai kegiatan di Puskesmas Kecamatan Raas.

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7637-pemprov-jatim-jamin-layanan-kesehatan-gratis-untuk-masyarakat-daerah-terpencil-dan-terluar-kepulauan

Dr. H. Jaja Jaelani, Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Dijen PHU Kemenag RI, membenarkan larangan umrah dan haji mandi...
08/05/2024

Dr. H. Jaja Jaelani, Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Dijen PHU Kemenag RI, membenarkan larangan umrah dan haji mandiri itu. Mendukung Regulasi tersebut Kemenag menyiapkan formulasi dan menampung aspirasi dari penyelenggara umroh dan haji khusus.

“Intinya, Arab Saudi telah melarang umrah backpacker (mandiri). Semua umrah harus melalui travel umrah resmi, yaitu PPIU,” tandas Jaelani, saat menjadi narasumber acara halal bihalal Forum Komunikasi Pengusaha Travel Umrah dan Haji (FK Patuh) Jatim bekerja sama dengan PT Bio Farma dan Diskusi Regulasi Haji Umrah Baru di Hotel Deka Surabaya, Jumat (3/5/2024).

Berdasar fakta, lanjut Jaelani, ada jemaah umrah terlantar berbulan-bulan di Arab Saudi. Mereka adalah salah satu dari peserta umrah mandiri. “Beginilah bahayanya umrah mandiri, tidak ada yang ngurus di sana,” ujarnya.

Jika ada travel mempromosikan daftar haji tanpa antri, menurut Jaelani itu semua bohong. “Penjualan produk haji tanpa antri itu adalah kebohongan. Jemaah harus tahu,” tegasnya.

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7445-kemenag-sosialisasikan-larangan-haji-dan-umroh-backpacker

Ketua DPD Golkar kota Surabaya Arif Fathoni mengatakan, pihaknya tengah menunggu arahan lebih lanjut dari DPD Partai Gol...
08/05/2024

Ketua DPD Golkar kota Surabaya Arif Fathoni mengatakan, pihaknya tengah menunggu arahan lebih lanjut dari DPD Partai Golkar Jatim terkait pemilihan kepala daerah atau Pilkada Surabaya 2024.

Sehingga, pihaknya saat ini cuma bisa melakukan konsolidasi dan memanaskan kembali mesin politik Partai Golkar.

Agar ketika rekomendasi itu turun maka kami bisa langsung gas pol memenangkan hati masyarakat kota Surabaya untuk calon yang direkom partai golkar," kata Fathoni, Rabu (8/5).

Fathoni memaparkan, Golkar Surabaya sebenarnya telah mengusulkan dua nama untuk bakal calon kepala daerah yang diusulkan ke DPP melalui DPD Golkar Provinsi Jawa Timur (Jatim), Eri Cahyadi dan juga dirinya.

"DPD Golkar Surabaya  sudah Mengusulkan dua nama ke DPP melalui DPD partai Golkar provinsi Jawa Timur yakni Eri Cahyadi dan Arif Fathoni," terang Fathoni 

Fathoni juga mengatakan dalam usulan nama tersebut bukan dalam konteks berpasangan. "Jadi yang diminta hanya dua nama kepala daerah," singkatnya.

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7487-muncul-nama-bayu-nasib-golkar-di-pilkada-surabaya-seperti-digantung-cuma-manasi-mesin-politik

Salah satu peserta test Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Universitas Negeri Surabaya (Unesa) bernama Muhammad Aim...
07/05/2024

Salah satu peserta test Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Universitas Negeri Surabaya (Unesa) bernama Muhammad Aimanur Razzaq patut diacungi jempol.

Pasalnya, saat melakukan test UTBK sesi siang hadir dengan memakai selang dan botol infus yang diletakan ditangan sebelah kiri sembari didampingi perawat.

Pria yang kerab disapa Razzaq tersebut terlihat gigih dan tetap semangat saat menjalani tes,meskipun saat itu sedang menderita demam berdarah dengue (DBD).

Menurut Razzaq,dirinya terkena BDB sejak hari Rabu lalu,saat itu lagi menjalani latihan soal-soal untuk persiapan menjelang UTBK.

Menurutnya,dalam kondisi seperti ini awalnya sempat bingung. Sebab, apakah nanti tetap ikut UTBK atau fokus untuk penyembuhan.Namun,berkat kesempatan yang tidak ingin terlewatkan,pihaknya memilih tetap ikut tes agar bisa diterima di kampus pilihannya, yakni ITS (Institut Teknologi Sepuluh Nopember) dan UB (Universitas Brawijaya).

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7475-terserang-dbdpria-bernama-razzaq-semangat-ikuti-test-ubtk-di-unesa

Muhammad Fawait, atau akrab disapa Gus Fawait, Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur itu bersilaturahim, di Kantor Partai Gol...
06/05/2024

Muhammad Fawait, atau akrab disapa Gus Fawait, Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur itu bersilaturahim, di Kantor Partai Golkar Kabupaten Jember, Jalan Bengawan Solo, pada Senin (06/05/2024) siang.

Kehadiran Gus Fawait yang diantarkan Partai Pendukungnya, diantaranya Partai Gerindra, Gelora dan Garuda, disambut jajaran pengurus Partai Golkar Kabupaten Jember.

Pada kesempatan itu, kepada sejumlah wartawan, Gus Fawait juga menilai antara Partai Gerindra dan Golkar terdapat beberapa kesamaan. 

"Ketum kami. Pak Prabowo, pernah berproses di Pantai Golkar, dan pada Pilpres 2024 kemarin, Partai Golkar juga berkoalisi dengan Gerindra," ujarnya.

Selanjutnya, kata Gus Fawait, antara Partai Golkar dan Gerindra merupakan Partai yang merupakan pilar demokrasi, yang sama sama mempersiapkan calon pemimpin masa depan.

"Karenanya, kedepan, pemimpin negara, provinsi dan kabupaten, harus yang pernah berproses di Partai Politik," ujarnya. 

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7462-pernyataan-gus-fawait-di-kantor-partai-golkar-jember-mengejutkan

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, M. Sarmuji meminta Perhutani dan PTPN I memaksimalkan pemanfaatan lahan idle yang ada di J...
06/05/2024

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, M. Sarmuji meminta Perhutani dan PTPN I memaksimalkan pemanfaatan lahan idle yang ada di Jawa Timur untuk tanaman kayu sengon, karena industri plywood (triplek) di sekitar provinsi ini sangat membutuhkan pasokan kayu sengon sebagai bahan baku utama.

“Sudah banyak pabrik triplek yang terpaksa mengurangi produksinya, bahkan menutup pabriknya, karena kurangnya bahan baku berupa kayu sengon. Keberadaan BUMN harusnya bermanfaat bagi bergeraknya ekonomi secara keseluruhan, termasuk geraknya industri triplek yang rangkaiannya banyak menyerap tenaga kerja,” kata Sarmuji saat menjawab pers, Senin (6/5/2024).

Sarmuji berjanji akan menyampaikan langsung keluhan industri plywood kepada direksi Perhutani dan PTPN I, mengingat strategisnya rangkaian ekonomi dari industri plywood. Semua lingkungan BUMN termasuk Perhutani dan PTPN I termasuk mitra kerja DPR RI Komisi VI.

“Selain banyak menyerap tenaga kerja, di tingkat hilir pasokan plywood sangat dibutuhkan untuk aktivitas konstruksi, properti, dan industri meubel yang rangkaian ekonominya panjang dan banyak menyerap tenaga kerja,” kata sarmuji.

Klik link di bio untuk baca selengkapnya
https://jatimupdate.id/baca-7460-dpr-ri-minta-bumn-perkebunan-bantu-bahan-baku-industri-plywood

Address

Surabaya

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Jatimupdate.id posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Jatimupdate.id:

Share