
20/07/2025
Himpunan Mahasiswa Desain Komunikasi Visual (Hikovi) kembali menunjukkan eksistensinya sebagai ruang kreatif dalam sebuah acara yang bertajuk "KOBARAN" yang digelar di Slub Cafe pada Sabtu, (19 Juli 2025).
Acara ini berlangsung selama dua hari dan terdiri dari 3 rangkaian utama yaitu, pameran karya seni dengan tema "metologi", talk show dengan tema "Menciptakan Nilai Tinggi Lewat Proses Berpikir Kreatif Serta Berhasil Menyampaikannya", serta workshop bertajuk "Cukal-Cukil" sebuah pelatihan teknik cukil dengan media karet lino dan di tutup dengan live musik di hari minggu.
Vergio Morientes selaku ketua pelaksana menjelaskan alasannya memilih Slub Cafe karena pada tempat ini banyak pengunjung terutama mahasiswa yang sering melukis sehingga menarik perhatian Vergio untuk memilih Slub Cafe sebagai venue Kobaran kali ini. "Karena di Slub ini banyak penggunjung kayak iseng ngelukis, ngegambar sendiri. Kita ngeliat oh pas nih di sini", kata Vergio.
Dalam sesi talkshow bersama Fajar Chaerul membedah pentingnya proses berpikir kreatif sebagai fondasi dalam menciptakan karya yang bernilai tinggi baik dari sisi estetika maupun makna. Tak hanya soal ide, keberhasilan dalam menyampaikannya kepada publik juga menjadi topik penting yang dibahas secara mendalam.
la juga menegaskan "Mahasiswa DKV jangan cuman berkarya tapi harus bisa sampai dan impact ke audiens yang lebih luas"
Tak hanya mahasiswa DKV pengunjung disana ikut serta dalam kegiatan kobaran. Reva sebagai pengunjung mengaku bahwa acara ini sangat edukatif, mengajarkan semua pengunjung yang tidak tau seni menjadi tau dan ikut mencoba. "Menarik banget dan insfiratif, jadi banyak yang ikut mencoba dan tahu ada teknih seni cukal cukil" ucapnya
Acara ditutup dengan workshop interaktif int "Cukal-Cukil", di mana peserta dapat langsung mencoba teknik mencetak dengan karet lino yang di cetak disebuah totebag canvas.
Tim liputan
Ilham
Nadira
Redaktur
Revia