27/10/2025
Yang s**a nanya "harus baca buku yang mana dulu, Miru?". Nih, sekarang Miru kasih rekomendasi urutan membacanya π
The Traveling Cat Chronicles menceritakan perjalanan seekor kucing bernama Nana dengan pemiliknya, Satoru. Perjalanan ini bukan liburan, tetapi misi untuk mencarikan pemilik baru untuk Nana, karena Satoru tidak bisa lagi merawatnya karena alasan tertentu.
Sedangkan The Goodbye Cat, berisi kumpulan 7 cerita pendek tentang hubungan manusia dengan para kucing. Di dalamnya ada cerita yang berhubungan dengan Nana dan Satoru.
Teman-teman bisa mengikuti rekomendasi yang Miru berikan, tetapi juga tentu boleh membacanya dari buku yang mana saja. Karena sebenarnya kedua buku ini bisa dibaca secara terpisah, bukan berupa seri secara langsung π
Selamat membaca!