Koropak Media Parahyangan

Koropak Media Parahyangan Merajut Peradaban Nusantara

01/11/2024
Milangkala Hari Jadi Kota Tasikmalaya ke-23 yang digelar Jumat malam, 25 Oktober 2024, di Taman Kota Tasikmalaya, berlan...
26/10/2024

Milangkala Hari Jadi Kota Tasikmalaya ke-23 yang digelar Jumat malam, 25 Oktober 2024, di Taman Kota Tasikmalaya, berlangsung dengan khidmat.

Sebagai bagian dari rangkaian Tasik Oktober Festival (TOF) 2024, peringatan ini sekaligus menjadi momentum refleksi mendalam yang dihadiri Penjabat (Pj) Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, serta para pejabat dan masyarakat.

Ketua pelaksana, Asmansyah Timutiah atau akrab disapa Kang Aconk, menegaskan pentingnya semangat kolektif dalam perjalanan Kota Tasikmalaya.

Masyarakat Aboge, atau Alif Rebo Wage, merupakan salah satu komunitas masyarakat Jawa yang menggabungkan sistem kalender...
25/10/2024

Masyarakat Aboge, atau Alif Rebo Wage, merupakan salah satu komunitas masyarakat Jawa yang menggabungkan sistem kalender tradisional Jawa dengan unsur penanggalan Islam.

Kehidupan sehari-hari mereka diwarnai oleh keyakinan akan hal-hal sakral, termasuk waktu-waktu khusus yang harus diperhatikan dalam melaksanakan berbagai aktivitas. Salah satu kepercayaan penting yang mereka junjung tinggi adalah konsep Hari Naas.

Hari Naas, atau hari nahas, memiliki makna mendalam dalam tradisi masyarakat Jawa Aboge. Hari ini didasarkan pada hari wafatnya orang tua seseorang, yang dipercaya membawa sifat-sifat mereka.

Festival Drama Basa Sunda XXII tingkat Umum tahun 2024 kembali hadir! Didukung penuh oleh Pusat Pengembangan dan Perlind...
28/09/2024

Festival Drama Basa Sunda XXII tingkat Umum tahun 2024 kembali hadir! Didukung penuh oleh Pusat Pengembangan dan Perlindungan Bahasa dan Sastra, Badan Bahasa, serta Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui program "Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan Penguatan Komunitas Sastra Periode II" (Sept-Okt 2024).

Inilah saatnya tunjukkan bakat teatermu dan jadilah bagian dari peristiwa bersejarah ini! Segera daftarkan grup/kelompok teater kamu untuk mengikuti ajang bergengsi ini dan bawa cerita dalam bahasa Sunda ke panggung yang lebih luas!

đź“… Jangan sampai ketinggalan!

Festival Drama Basa Sunda XXII tingkat Umum tahun 2024 kembali hadir! Didukung penuh oleh Pusat Pengembangan dan Perlind...
28/09/2024

Festival Drama Basa Sunda XXII tingkat Umum tahun 2024 kembali hadir! Didukung penuh oleh Pusat Pengembangan dan Perlindungan Bahasa dan Sastra, Badan Bahasa, serta Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui program "Bantuan Pemerintah Bidang Kebahasaan dan Kesastraan Penguatan Komunitas Sastra Periode II" (Sept-Okt 2024).

Inilah saatnya tunjukkan bakat teatermu dan jadilah bagian dari peristiwa bersejarah ini! Segera daftarkan grup/kelompok teater kamu untuk mengikuti ajang bergengsi ini dan bawa cerita dalam bahasa Sunda ke panggung yang lebih luas!

đź“… Jangan sampai ketinggalan! Link pendaftaran bisa langsung kunjungi instagram

Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, memberikan tanggapan mengenai program Layar Kusumah (Layanan Antar S...
27/09/2024

Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, memberikan tanggapan mengenai program Layar Kusumah (Layanan Antar Sampai ke Rumah) yang selama ini dianggap vakum oleh masyarakat.

Dalam pernyataannya sebagaimana dilansir dari laman Radartasik, Cheka menegaskan bahwa program yang telah ada sejak lama tersebut masih tetap berjalan.

“Biasanya jalan kok. Sudah jalan lama sampai sekarang,” ungkapnya, menanggapi kekhawatiran publik pada Kamis, 26 September 2024.

24/09/2024

Asal Usul Rusia Mengagumi Indonesia

24/09/2024

Kota Tasikmalaya Jejak Perjalanan Menuju Kemajuan

24/09/2024

Cheka Virgowansyah, Kembali Nahkodai Pemkot Tasikmalaya

24/09/2024

Perintah Presiden Soekarno yang Legendaris, RUSIA pun Ciut!

Pada 21-22 September 2024, Kota Tasikmalaya menjadi saksi sejarah ketika relawan H. Ivan Dicksan dan H. Dede Muharam men...
24/09/2024

Pada 21-22 September 2024, Kota Tasikmalaya menjadi saksi sejarah ketika relawan H. Ivan Dicksan dan H. Dede Muharam menggelar turnamen Mobile Legends bertajuk "IVAN-DEDE eSport Tournament."

Acara ini tidak hanya berfungsi sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai platform untuk mensosialisasikan kedua calon Walikota dan Wakil Walikota Tasikmalaya yang akan berpartisipasi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada 27 November 2024.

Turnamen ini dihadiri oleh 104 squad yang terdiri dari 838 pemain e-sport, dengan total hadiah mencapai Rp5 juta.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya menggelar rapat pleno terbuka pengundian nomor urut pasangan calon (pa...
24/09/2024

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya menggelar rapat pleno terbuka pengundian nomor urut pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya untuk Pilkada 2024 pada Senin, 23 September 2024.

Acara yang bersejarah ini berlangsung di Gedung Islamic Center, Singaparna, dan dihadiri oleh ratusan simpatisan serta tim pemenangan dari masing-masing paslon.

Pasangan Cecep Nurul Yakin dan Asep Sopari Al-Ayubi tiba lebih awal dengan dukungan ratusan simpatisan dan kader partai pengusung seperti PPP, PKS, Gerindra, dan Demokrat. Disusul oleh pasangan Iwan Saputra dan Dede Muksit dari koalisi Golkar, PAN, dan delapan partai non-parlemen.

Setelah melewati tahapan pengundian nomor urut, KPU Kota Tasikmalaya resmi menetapkan angka 1 hingga 5 sebagai identitas...
24/09/2024

Setelah melewati tahapan pengundian nomor urut, KPU Kota Tasikmalaya resmi menetapkan angka 1 hingga 5 sebagai identitas pasangan calon (paslon) dalam Pilkada Kota Tasikmalaya 2024.

Sejarah baru bagi kota ini pun dimulai dengan penetapan nomor urut tersebut, yang segera menjadi simbol dan semangat bagi para tim pemenangan dan relawan dalam berkampanye.

KPU Kota Tasikmalaya telah menggelar rapat pleno tertutup untuk menetapkan pasangan calon kepala daerah yang akan berkom...
23/09/2024

KPU Kota Tasikmalaya telah menggelar rapat pleno tertutup untuk menetapkan pasangan calon kepala daerah yang akan berkompetisi dalam Pilkada 2024.

Ketua KPU Kota Tasikmalaya, Asep Rismawan, mengumumkan hasil pleno tersebut, menyatakan bahwa lima pasangan calon resmi ditetapkan untuk mengikuti Pilkada Kota Tasikmalaya.

"Hasilnya, kami sampaikan bahwa Pilkada di Kota Tasikmalaya akan diikuti oleh lima pasangan calon, sesuai dengan jumlah pendaftar," ujar Asep Rismawan dalam keterangannya, Minggu (22/9/2024).

Proses penetapan tersebut dilakukan KPU setelah para pasangan calon melalui berbagai tahapan, termasuk perbaikan administrasi.

Address

Baitul Jannah Residence
Tasikmalaya
46151

Alerts

Be the first to know and let us send you an email when Koropak Media Parahyangan posts news and promotions. Your email address will not be used for any other purpose, and you can unsubscribe at any time.

Contact The Business

Send a message to Koropak Media Parahyangan:

Share

www.koropak.co.id

Teknologi dan informasi semakin hari semakin pesat. Perkembangan yang pesat ini tentu saja semakin memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi manusia. Berpengaruh pada gaya hidup sehari-hari, Salah satunya dalam hal mendapatkan informasi dan berita.

Kunjungi media official kami : 1. Web : https://www.koropak.co.id 2. FB. : http://bit.ly/fbkoropak 3. FB Grup : http://bit.ly/fbgkoropak 4. Twitter : http://bit.ly/twkoropak 5. IG. : http://bit.ly/igkoropak