25/09/2025
Sebanyak 187 siswa SMP Negeri 1 Kragan, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, dilaporkan mengalami keracunan usai menyantap menu Makan Bergizi Gratis (MBG) pada Selasa (23/9). Hingga Kamis (25/9), 14 siswa masih dirawat inap di sejumlah puskesmas.
Kepala Sekolah SMPN 1 Kragan, Dahlan Slamet, mengatakan awalnya tercatat 173 siswa mengalami gejala keracunan, namun jumlahnya bertambah menjadi 187 anak. Gejala yang diderita antara lain muntah, pusing, mual, dan diare setelah menyantap menu mi ayam, tahu, dan potongan buah melon.
Satgas MBG Kabupaten Rembang bersama Dinas Kesehatan telah mengambil sampel makanan untuk diteliti di laboratorium. Wakil Bupati Rembang sekaligus Ketua Satgas MBG, Muhammad Hanies Cholil Barro (Gus Hanies), menegaskan hasil pemeriksaan akan menjadi dasar evaluasi agar kejadian serupa tidak terulang.
Sejumlah siswa mengaku trauma setelah mengalami keracunan. Mereka mengaku kapok menyantap menu MBG meski program tersebut awalnya diyakini dapat menyehatkan.
πΈ: Dok. Istimewa.
Follow WhatsApp Channel kumparan untuk dapat Informasi terpercaya dikirim langsung ke WhatsApp kamu. Ketik kum.pr/WAchannel di browser kamu sekarang, agar bisa share informasi tanpa ragu.